Fun Fact #1

1.4K 301 47
                                    

Hai, Anis di sini, sebagai penulis buku Tawa ini.

Setiap beberapa chapter, akan ada semacam pemisah bagian yang niatnya untuk senang-senang aja, semoga sih yang baca seneng, he he.

Bisa berisi Fun Fact, dll, aku belum kepikiran-kepikiran banget, he he.

#File 001: Cipika-Cipiki Netizen

Terinspirasi dari komentar-komentar LI*E Today yang sering aku kunjungi. Yaitu di berita-berita tentang orang-orang sukses yang pakai jalur agak unik dari orang kebanyakan.

Sebenarnya aku pingin banget nyelipin satu kalimat di File 001, tapi kayaknya nggak ada yang pas buat diselipin, kalimat yang kumaksud adalah ini:

Will Gates yang diDO aja bisa sukses? Apalagi kamu yang bisa kuliah sampai lulus? Ultra-mega-sukses dong?

Mengesampingkan fakta kalau doi diDO-nya dari salah satu Universitas terbaik di dunia, ya, haha.

#File 002: Pria Tambun

Kalau yang ini, kemungkinan udah pada ngeh kali ya. Itu loh, kasus para wakil rakyat minta dibuatin Apartemen gara-gara kena macet mulu, haha.

Emang bapak dan ibu yang jadi wakil rakyat itu suka bercanda.

#File 003: Kami, Korban Keegoisan

Kalau ini sih, yaah masalah main-stream anak-anak masa kini. Broken home.

Cuma satu dari Anis: Meski kamu korban keegoisan anak-anak kecil yang terjebak di tubuh orang dewasa, jangan ikutan jadi anak kecil ya. Nanti dunia ini jadi kisruh kalau isinya anak kecil doang, he he.

#File 004: Jeruji Besi

Ini campuran dari berita-berita tentang orang yang korupsi tapi pas keluar dari penjara tetap hidup enak karena udah nyimpen hasil korupsinya di antah berantah, sama kasus Second Travel.

Sama imajinasi ngalor-ngidul Anis sih.

#File 005: Kilas Balik

Kalau ini sih udah dijelasin ya, tentang guru Kimia Anis.

Jadi kangen beliau :(

#File 006: Bawang Putih

Sedangkan ini, aku dapat dari sebuah gambar ilustrasi bawang putih yang masuk ke pintu Indonesia, alias tentang impor melulu, padahal Indonesia punya sendiri, tapi malah beli dari negara lain. Kan zenius.

Beneran ada ilustrasinya, waktu itu muncul di timeline LI*E. Sayang Anis lupa nyimpen gambarnya.

Sedih kalau lihat yang begitu, kayak ... kapan negara ini jadi negara maju ya? Perasaan udah 70+ tahun-an, masih berkembang aja.

QOTD: Sejauh ini dari 6 File yang ada, File yang mana yang merupakan cerita favoritmu?

Sekian fun-fact #1 dari Tawa! Sampai ketemu di File-File & Fun Fact berikutnya!

Anis.

Tawa [END]Where stories live. Discover now