2. Deadly

346 58 12
                                    

Aku mengajak Devina--sahabatku--ke kedai kopi tempat janjian dengan Kak Arja. Dengan mengendarai motor scoopy hasil aku merengek empat bulan lalu, bersama Devina yang kubonceng manis di belakang, aku agak ngebut karena aku ngaret setengah jam dari waktu janjian. Setelah motorku berhasil sampai di Kopi Bar--tempat yang dimaksud Kak Arja--kami berdua bergegas masuk dan mencari keberadaan laki-laki itu.

"Duh Ras, sebenernya lo mau ketemu siapa sih?" tanya Devina ketika melihatku celingak-celinguk dan tak kunjung menemukan batang hidung Arja. Aku berdecak ketika memang benar laki-laki itu tidak ada disini. Setelahnya, kutarik lengan Devina untuk kuajak duduk di salah satu kursi di sana.

"Udah pulang deh kayaknya Vin, janjiannya juga jam 3, ini udah jam setengah 4."

Devina mendengus pelan. "Jadi, sebenernya siapa yang ngajak janjian?" Gadis itu bertanya gemas.

"Arja Vin, dia anaknya temen Ayah. Gue kenal dia waktu acara syukurannya masuk UI dua tahun lalu," jelasku singkat.

Gadis itu melotot, "APA?" pekiknya. "Demi planet Mars wisata impian gue, lo janjian sama mahasiswa semester empat? What happen with you Ras? He's old!" Devina berbisik ketika mengucapkan kalimat terakhirnya.

"Noppe, baru juga 19." Aku menyanggah.

"Ih. Lo baru masuk kuliah, dia udah kelar S1. Lo selesai S1 yaampun dia udah jadi om-om."

Sadar kemana arah pembicaraan Devina, instingku untuk mencubit lengannya datang juga. Sahabatku itu meringis pelan ketika tangan kirinya berhasil kuaniaya. "Sembarangan! Siapa juga yang mau sama dia? Mati muda deh," kataku tidak peduli.

"Emangnya kaya apa sih orangnya? Jelek?"

Alisku bertaut ketika pertanyaan itu keluar dari mulut Devina, "kalau jelek kenapa emang?"

"Yah malah balik nanya. Secara logika aja deh Ras, jaman sekarang mana ada orang yang lebih tertarik sama inner beauty dibanding yang cakep? Nggak tau juga sih, tapi kayaknya sekarang masalah fisik itu nomer satu deh." Devina mengangkat bahu sekilas.

"Lo juga termasuk yang jaman sekarang?" Mataku memicing.

"Iya. Siapa juga yang mau punya pacar jelek?"

Menurutku ucapan Devina barusan itu dalem banget. Tuhan itu menciptakan sesuatu secara berpasangan, besar-kecil, berat-ringan, bagus-kurang beruntung. Aku sengaja menyebutnya kurang beruntung karena kalau dibilang jelek, yaelah, itu ciptaan Tuhan. Masa mau bilang ciptaan Tuhan jelek? Nggak worth it banget. Jadi kalau semua orang pilih yang bagus, yang kurang beruntung itu gimana?

"Bukan itu yang gue permasalahin. Kak Arja itu orang perfeksionis, ngambis, koleris. Isi hidupnya itu cuma rencana dan tujuan aja. Udah gitu ngatur-ngatur, nggak suka diatur, dan lo bayangin deh, dia benci sama orang bengong karena menurut dia bengong itu sesuatu nggak guna yang buang-buang waktu, cuma kerjaan orang bego. Coba deh lo ajak dia nonton film yang garing-garing krispi. Keluar bioskop pasti ntar matanya melotot sambil bilang 'kembaliin waktu dua jam gue', secara orang nonton kan isinya cuma melek sama kedip-kedip doang, hahaha." Aku tertawa setelah opiniku tentang Kak Arja baru saja kuserukan. Tapi saat kulihat Devina, dia malah menatapku sedikit gugup. Belum sempat kutanya kenapa dia, suara dari belakang kepalaku tiba-tiba mengintrupsi.

"Dan gue udah jadi orang bego selama setengah jam disini. Kembaliin waktu gue Raras!" Kak Arja berkata kalem. Tapi siapapun juga tahu kalau itu ada emosi yang disembunyikan. "Dan lo," dari suaranya, kali ini laki-laki itu memandang Devina, "gampang banget nilai fisik orang lain jelek atau nggak, emang diri lo udah sebagus apa?"

Aku tercenung. Kalau Devina tadi membicarakan orang jelek yang memang tidak ditujukan ke siapa-siapa, kali ini Kak Arja dengan lebih dalam lagi mengatakannya pada sahabatku. Kulihat wajah Devina memucat dan matanya sedikit berkaca-kaca.

Dimensi Kupu-KupuWhere stories live. Discover now