Extra Chapter: Menentukan Nama Tokoh

7.8K 861 25
                                    

Saya sempat baca komentar yang minta ide nama tokoh yang 'gak maksa', dan karena nama juga mempengaruhi cerita kita, mari kita sama-sama sharing.

Saya pribadi biasanya menentukan nama yang sedikit mainstream karena begitulah kenyataan yang ada.

Bagaimana saya bisa menentukan nama yang mungkin terdengar pasaran namun cukup masuk akal?

1) Saya biasanya googling nama-nama bayi tapi dalam bahasa Inggris kalau ceritanya berlatar luar negeri. *silahkan search top 100 baby names di Google.

2) Biasanya untuk tokoh perempuan saya akan mengambil nama perempuan/unisex (laki-laki dan perempuan bisa pakai) kemudian saya gabung dengan nama laki-laki sebagai nama belakang. *contohnya; Madison Harper, Tessa Scott, Dakota Hunter, Kelly Samuel, etc.

3) Untuk tokoh laki-laki biasanya akan sedikit lebih sulit karena kita memang membutuhkan nama laki-laki sebagai nama depan & belakangnya. *contohnya; Logan Lane, Ethan Williams, Kyle Mason, etc.

4) Keep it simple. Jangan gunakan nama yang suku katanya terlalu panjang.

5) Nama boleh unik tapi sebaiknya coba ucapkan nama itu/bayangkan kalau kalian punya teman yang namanya begitu, enak didengar apa tidak? Kalau iya, silahkan pakai nama itu.

Demikian beberapa extra tips untuk memilih nama baik nama depan atau belakang.

_______________________

A/N

Mohon maaf untuk pembaca The Unlucky Scott, saya sedang berusaha menulisnya dan mencari waktu disela-sela kesibukan saya di kehidupan saya.

Mungkin besok, 14 September 2014 akan ada update untuk The Unlucky Scott.

Maaf menghilang terlalu lama karena saya juga punya kehidupan.

I love you, guys!

Yeni.

How To Make Your Story EnjoyableWhere stories live. Discover now