Lima: Ending

3.5K 327 72
                                    

Are u ready for the last part?

Vote and give comments juseyo dulu ya guys~💙🤗

Happy reading~

💙💙💙

"In the end of a story, it would starting a new story. As well as the separation."
-Anonymous-

Permulaan musim semi adalah waktu yang paling tepat untuk mendaki gunung

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Permulaan musim semi adalah waktu yang paling tepat untuk mendaki gunung. Setidaknya, demikianlah yang Sehun yakini. Meski harus melalui jalan terjal yang sedikit licin sepeninggalan penghujung winter. Namun, cuaca yang ditawarkan oleh musim di mana bunga-bunga serupa Sakura tengah bermekaran adalah pilihan terbaik. Kau bisa menikmati pemandangan gedung-gedung pencakar langit, pepohonan dengan segenap mesin-mesin teknologi berlatarkan langit bersih sembari menghirup udara segar dari atas sana.

Hei, itu bukan sesuatu yang luar biasa. Ingat, ini sudah 2030 dan banyak hal terjadi selama bertahun-tahun. Meski secara kasat mata dunia ini masih terlihat sedikit sama. Namun, pohon rimbun yang memenuhi perbukitan dan perkotaan tidaklah semuanya asli. Sebagian dari mereka merupakan robot-robot yang dirancang khusus menyerupai tumbuhan dan memiliki kemampuan yang nyaris sama. Memproduksi oksigen—Ah tidak, belum secanggih itu. Mesin-mesin tersebut hanya menyaring udara berpolusi lalu melalui teknologi khusus mereka juga bisa mengolah karbondioksida yang dilepaskan tanaman asli menjadi oksigen yang bisa dihirup manusia.

Yah, hanya di areal pegunungan dan hutan-hutan yang jumlahnya telah dipangkas ini lah, kau masih bisa menikmati alam yang sesungguhnya.

Bam!

Setelah memastikan seluruh barang-barangnya telah masuk ke dalam backpack gunungnya, Sehun lantas meninggalkan mobil di shelter khusus yang menyediakan areal parkir lalu bersiap-siap untuk mendaki.

Jika mendengar kata mendaki maka apa yang terlintas di benak?

Super lelah dan memakan waktu.

Benar, itu adalah jawaban yang tepat jika kau mendaki di tahun 2020 atau sebelumnya. Namun sekarang, akses untuk mencapai puncak tertinggi tiap gunung telah dikembangkan. Tentu saja dengan melibatkan teknologi yang jika dipikirkan sepuluh atau dua puluh tahun sebelumnya rasanya begitu mustahil.

"Tuan, bisa saya bantu? Anda ingin melakukan pendakian melalui jalur apa?"

Sehun yang sedari tadi menatap pada peta pendakian berbentuk hologram di sebuah tabung kaca di depannya seketika terkesiap. Ia kemudian menoleh seraya menaikkan masker wajah yang menutupi sebagian mukanya.

"Tidak perlu... Saya akan mendaki biasa saja," jawabnya seraya membungkuk ramah.

Pria paruh baya berseragam itu kemudian tersenyum ramah lalu menyingkir.

A DECADE FROM NOW - SESE COUPLE   [COMPLETED]Where stories live. Discover now