3. Penasaran

444 75 0
                                    

Rasa penasaran memang menuntunmu untuk menemukan jawaban. Tapi ingat, jawaban yang kau temukan belum tentu memuaskan.
_________________________________________

Kringgg.. krinngg..kringg..

Suara alarm dari kamar Osamu, Osamu pun terbangun.

"Akh. Kepala gw sakit lagi" Ucap Osamu sambil memegangi kepalanya.

Kepalanya sangat sakit, ia memutuskan untuk tidak bangun dari posisinya.

"Ini udah 4 hari Tsumu gak dirumah, tugas juga udah mulai sedikit harusnya setres gw hilang. Tapi kok kepala gw masih aja sakit? Malah makin parah lagi akh." Gumam Osamu yang masih dalam posisi yang sama.

10 menit kemudian...

"Osamu! Bangun. Nanti terlambat kesekolah" kata Mama Miya dari ruang tengah

"Li-lima menit lagi ma" jawab Osamu

Mamanya hanya menghela nafasnya

"Iya. Tapi, setidaknya usahakan datang ke sekolah walaupun terlambat. Terlambat lebih baik dari pada gak datang sama sekali."

"Iya ma"

"Mama berangkat dulu" seru Mama Miya dari depan pintu

"Hati-hati" balas Osamu

"Iya"

Kini tinggal Osamu sendiri dirumah.

"Akh!"

Osamu masih berbaring sambil memijit kepalanya.

"Mungkin gw bakal bangun kalau udah gak sakit lagi."

Waktu mulai berlalu, tanpa disadari Osamu tertidur. Hingga...

"HEH! WOI! ASTAGA! Jam berapa ini?"

Osamu bergegas mandi dan berangkat kesekolahnya. Ia berlari sekuat tenaga dan tiba disekolah. Osamu melompat melewati pagar, dan langsung masuk

"Bodoh amat lah" ucapnya sambil berlari

"Heh? Osamu?" Kata Gin yang tengah berada di lapangan sekolah karena pelajaran olahraga.

"Nanti gw jelasin!" Seru Osamu

Osamu akhirnya tiba dikelasnya.

"Hah.. hah.. hah. Miya Osamu, ter-terlambat 2 jam ke sekolah bu, karena beberapa alasan." Jelas Osamu kepada gurunya.

Gurunya hanya bisa menepuk jidat

"Hah.. ya udah, nanti urusan sama guru bagian kesiswaan jam istirahat ya." Katanya

"Iya bu" kata Osamu yang kemudian duduk di bangkunya.

"Bagus ni jadi bahan gosip"-Suna

"Suna! Itu hp masukin lagi ke tas, jangan main hp di kelas"

"Iya bu"

"Baik, jam pelajaran akan selesai. Sekarang kalian kumpulkan tugas yang ibu kasi minggu lalu!" Ucap Ibu guru seraya mengemas buku yang ada di atas meja

"Baik bu" kata semua murid

'Hehh..Tugas gw kemana? Hadeh gak kebawa ni' batin Osamu

"Osamu! Tugas kamu mana?" Tanya gurunya

"Sa-saya lupa bawa bu, tadi buru-buru" jawab Osamu

"Hadeh yaudah, kumpulkan besok!nanti Ibu tambah tugasnya"

"Lah kenapa bu?"

"Jangan protes! Kalau gak ngumpulin besok, ibu tambah lagi tugasnya"

"I-iya bu"

Comeback To MeOù les histoires vivent. Découvrez maintenant