TUJUH : Nicholas Giovanni, Diajeng Kala & Rainer Byantara

595 15 4
                                    

"Gue capek, pengen pulang," itulah keluhan Varsha setelah seharian ia bekerja dan lalu disambung kuliah hingga pukul 20

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

"Gue capek, pengen pulang," itulah keluhan Varsha setelah seharian ia bekerja dan lalu disambung kuliah hingga pukul 20.00.

Ia terlonjak kaget kala mendapati Nicholas menjemputnya di depan fakultas tanpa memberitahu sebelumnya.

"Gue lagi pengen masakan rumahan," ujar Nicholas kala mereka dalam perjalanan.

"Ya, tinggal pulang ke rumah lo. Kenapa jadi jemput gue, Nic?" alis Varsha tertaut.

"Mama gue lagi sibuk siapin fashion show di Malaysia, udah seminggu nggak pulang,"

"Lo bisa minta masakin ke maid," Varsha memakai seatbeltnya.

"Gue pengen lo yang masak,"

"Gue bukan istri lo, Nicholas," Varsha masih heran dengan keinginan cowok keturunan Amerika ini.

"Ya udah, jadi istri gue mau?" Nicholas menginjak pedal gasnya cukup dalam dan melesat meninggalkan kampus.

"Udah gila emang, lo sama aja kayak Yudha," Varsha berdecak pelan.

"Gue anggap lo mau kalau gitu,"

"Jadi istri lo? Nic, lo jangan gila,"

"Hahaha, maksud gue masaknya. Gue juga nggak tega bikin lo berkomitmen sama cowok brengsek kayak gue," tawa Nicholas meledak.

***

"Lo mau minta gue masakin sayur asem sama ayam kecap?" Varsha menatap tak percaya bahan-bahan yang ada di dapur minimalis milik lelaki Giovanni itu.

"Iya, kenapa emang?" Nicholas mengeluarkan papan talenan sekaligus pisau.

"Biasanya tuan muda kayak lo sukanya kan masakan internasional atau yang simpel-simpel gitu," ujar Varsha.

"Dulu jaman gue sekolah, ada maid di rumah gue namanya Bi Inah---dia enak banget kalau udah urusan masakan nusantara, mulai dari coto Makassar sampai nasi campur Bali semua dia bisa dan itu juara. Tapi paling favorit tuh sayur asem sama ayam kecapnya, meski chef resto bintang lima sekalipun nggak ada yang bisa nyamain,"

"Dan sekarang bibinya udah nggak kerja lagi sama keluarga lo?" Varsha mulai meraih bumbu-bumbu dasar.

"Iya, 5 tahun lalu suaminya udah sakit parah. Bi Inah pamit dan nggak bisa balik lagi,"

Varsha menghela nafas panjang.

"Gue usahain masakan ini layak makan, gue nggak berani bilang kalau sayur asem sama ayam kecap gue bakal seenak buatan maid kesayangan lo itu, Nic,"

Nicholas tersenyum kecil dan tak lama tangan kekarnya itu ikut turun memberi bala bantuan. Ini benar-benar diluar dugaan Varsha, malam-malam Nicholas rela untuk menjemputnya ke kampus dan lalu kini mereka tengah mengolah makanan kesukaan lelaki Giovanni itu.

 Ini benar-benar diluar dugaan Varsha, malam-malam Nicholas rela untuk menjemputnya ke kampus dan lalu kini mereka tengah mengolah makanan kesukaan lelaki Giovanni itu

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.
[M] Regular-Irregular (Taeyong, Johnny, Yuta & Doyoung)Where stories live. Discover now