Bagian|| 34

16K 590 2
                                    

"Assalamualaikum!"

"Waalaikumsalam."

Semua orang terkejut melihat Zera sudah datang bersama Gus Azzam.

Anes dan Claudia yang berada disana langsung segera menghampiri Zera dan memeluknya.

"Zeraayaa, kamu nggak papa kan?" Tanya Anes.

"Nggak papa kok" Ucap Zera.

"Nak" panggil Ummi Salma.

Zera pun tersenyum dan segera menyalimi tangan Ummi Salma dan Abi Mahdar.

Saat mereka asik mengobrol, Ummi Salma melihat ada anak kecil yang berlari menghapiri Zera.

"Kakak!" Panggil Anak kecil tersebut.

"Ini Anak siapa Zer?" Tanya Anes.

"Oh ini Arka, dan disana" Ucap Zera menghampiri paruh baya tersebut, "ini Ibunya Arka" lanjut Zera.

"Lalu?" Tanya Claudia.

"Mereka akan tinggal dirumah ini, atas semua pertolongan mereka selama aku dirumah Ibu nya Arka. Anggap saja aku berhutang budi dengan Ibunya Arka" jelas Zera langsung diangguki kecil oleh semua orang.

"Arka akan menjadi santri disini, Saya yang akan mendidik dia" Ucap Gus Azzam menatap wajah Arka yang kini digandeng oleh Zera.

Ummi Salma pun langsung menghampiri Ibu Arka dengan senyuman dibibirnya.

"Terima kasih atas pertolongan selama Zera disana ya" Ucap Ummi Salma.

"Saya Salma, panggil saja seperti itu"lanjut Ummi Salma.

"Oh ndak bisa Bu Nyai, saya panggil anda Bu Nyai saja ya. Oh ya, nama saya Hanum aja."

"Bibi aja" Ucap Gus Azzam langsung.

"Bibi Nala, gitu aja" sahut Zera.

"Iya, Bi Nala. Semoga betah ya"Ucap Ummi Salma.

~~~🦋🦋🦋~~~

Adzan Ashar berkumandang, Zera dan Gus Azzam bersiap-siap untuk ke masjid pesantren, namun tiba-tiba Arka datang kekamar Zera.

"Kakak..." panggil Arka.

"Eh Arka, ada apa?"tanya Zera.

"Mau kemana?" Tanya Arka balik.

"Mau shalat sayang... Arka mau ikut?" Tanya Zera.

"Mau dong, Arka gini-gini rajin shalat" Ucap Arka.

"Masyallah" Ucap Gus Azzam tersenyum mengusap rambut lebat Arka.

"Yaudah kita pergi bertiga ya" Ucap Zera.

"Kok bertiga? Kan kita berempat" Ucap Arka membuat Zera langsung terkejut.

"Berempat, satunya siapa?" Tanya Gus Azzam.

"Sama de-"

"Anak kecil suka ngaco kalau ngomong, mas. Udah gih ayo" sela Zera dengan cepat.

"Yaudah... ayo Arka" Gus Azzam pun tanpa memikirkan lagi langsung menggandeng tangan Arka.

~~~🦋🦋🦋~~~

Sore hari Zera,Claudia,dan Anes kini di aula pesantren, mereka melihat Arka yang kini bermain dengan santri seumuran dengannya.

Takdir Cinta [Azzam & Zeraya]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang