sarah ( 24 )

5.1K 347 2
                                    

Sarah menghempaskan tubuhnya di spring bed berwarna merah darah dan menatap ke atas plafon di kamarnya.

Tok...tok...tok...

" masuk " teriak sarah.

Bella membuka pintu dan masuk menghampiri sarah.

Bella duduk dan menatap sarah sambil tersenyum.

" kenapa bella ?" Tanya sarah heran.

Bella menopang dagunya dan menatap sarah dengan tatapan serius.

" kenapa bunda ku memberi tanggung jawab kepada kamu ya sarah ? " tanya bella dan ikut tidur di samping sarah.

" karena aku kesatria " jawab sarah dengan tenang.

" apa hubungannya ? " tanya bella heran.

" kami para ras peri bertugas melindungi ras lain di negeri xavier " jawab sarah enteng.

" apa semua ras peri ? " ucap bella yang membuat sarah diam sebentar .

Sarah menaikkan tangan kanannya dan memperlihatkan 2 jarinya pada bella.

" apa ini " tanya bella heran menatap kedua jari sarah.

" peri biasa bertugas melindungi ras lain di xavier " ucap sarah menunjuk salah satu jarinya.

" peri kesatria bertugas melindungi ras amabel " ucap sarah menunjuk lagi jarinya yang lain.

" kenapa harus ras amabel ? " ucap bella polos.

" hmmmm... " gumam sarah memikirkan pertanyaan bella.

" karena... kalian special " ujar sarah dan tersenyum.

Sarah menutup matanya dan menjadikan tangannya bantalan untuk kepalanya.

" sarah " panggil bella yang bangun dan menatap sarah.

" hmmm " gumam sarah membuka matanya.

" apa aku bisa seperti bunda yang menjadi legend di xavier " tanya bella.

" tentu saja " balas sarah dengan pasti.

Bella berdiri dan turun dari tempat tidur sarah.

Bella berjalan menuju pintu kamar sarah " kemana?" Tanya sarah duduk dan menatap ke arah bella.

" kamar " ucap bella melambaikan tangannya dan menutup pintu kamar sarah.

Sarah tersenyum dan menghempaskan kembali tubuhnya ke tempat tidur.

___ vote and comment guys___

Bersambung.....

Amazing xavierDove le storie prendono vita. Scoprilo ora