Materi 60 Baqum Si Pedagang Romawi

1.8K 239 0
                                    

🌴🐪🐪🌴🌴🐪🐪🌴🌴

🔶ONE DAY ONE SIROH🔶

🖋MATERI 60 JILID 2🖋

🌹Baqum Si Pedagang Romawi🌹

Sahabat fillahku, Muhammad bukankah orang yang suka berpangku tangan, tetapi turut aktif bergaul dalam masyarakat. Suatu hari terjadilah sebuah peristiwa yang membuat nama Muhammad menjadi semakin harum. Peristiwa itu didahului oleh banjir besar yang melanda Mekah. Bukit-bukit di sekitar Mekah tanpa ampun menumpahkan air hujan yang jarang turun itu ke kota yang tepat berada di bawah. Banjir itu menyebabkan dinding Ka'bah yang memang sudah lapuk jadi retak dan terancam runtuh.

Sebenarnya, sebelum banjir tiba, sudah ada pemikiran untuk memperbaiki Ka'bah, tetapi orang orang takut apabila Tuhan Ka'bah  marah. Setelah banjir, tidak bisa dielakkan lagi bahwa dinding Ka'bah  harus diperbaiki dan ditinggikan. Sudah menjadi takdir Allah bahwa waktu itu juga tersiar berita ada sebuah kapal Romawi terdampar di laut Merah, dekat dengan pelabuhan Syu'aibah. Kapten kapal Romawi itu adalah seorang Nasrani yang berasal dari Mesir. Baqum, namanya.

Orang orang Mekah mengutus Walid bin Mughirah dan serombongan orang untuk membeli kapal itu, membongkar kayu kayunya, dan mengangkutnya untuk membangun kembali Ka'bah. Baqum pun akhirnya juga dikontrak sebagai ahli kayu.

Pada mulanya, tidak seorang pun berani membongkar dinding Ka'bah walau secuil karena takut dikutuk Tuhan. Mungkin mereka masih ingat dengan jelas apa yang menimpa Abrahah dan pasukan gajahnya saat ingin menghancurkan Ka'bah. Namun, akhirnya, Walid bin Mughirah memberanikan diri merombak sudut bangunan bagian selatan. Setelah itu, ia menunggu sampai besok. Ketika pagi tiba dan ia tidak juga dikutuk, mereka pun mulai melakukan pembenahan Ka'bah.

Apa peran Rasulullah dalam peristiwa ini?

Nantikan besok ya....
Insya Allah 😊

📝Catatan Tambahan📝

🐏Kambing Sedekah🐏

Setelah upacara resmi pernikahan selesai, Muhammad memerintahkan agar seekor kambing disembelih didepan pintu rumah Khadijah dan membagikan dagingnya kepada fakir miskin. Itu belum termasuk undangan untuk menghadiri jamuan yang akan diadakan pada malam harinya. Jadi, selain diundang jamuan makan, fakir miskin pun dapat membawa pulang ke rumah beberapa kantung daging.

📗Kisah diambil dari buku Muhammad Teladanku jilid 2📗

🖋MATERI 60 JILID 2🖋

🌺🌾🌺🌾🌺🌾🌺🌾🌺

Sirah Nabawiyah Jilid 2Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang