Arc 10 : Rantai Kegelapan Hikari

298 40 17
                                    

W Hikari & Trash POV W






Satu rantai besi yang sangat besar keluar dari bawah samping kanan kaki Hikari dan langsung menusuk ke depan, Trash melompat mundur berhasil menghindar tapi sejurus rantai yang sama keluar disamping kanannya.

Membusuklah!

Brururur....

Rantai besi itu terkikis menjadi abu setelah menyentuh telapak kanan Trash, dan hancur.

"Seharusnya kau tahu, kekuatanmu tidak bisa mengalahkan Kode Nama Decay milikku.." kata Trash memijit pergelangan kanannya.

"Aku tahu kok, itulah kenapa aku menguji kekuatan refleksmu. Ternyata melemah.."

"Apa maksudmu?" Trash termakan perkataan Hikari.

"Maksudku... Aku dapat mengalahkanmu!"

Trash berdecih tak senang. "Buktikan.." tantang Trash kesal.

Trash berlari ke depan dengan kedua telapak tangan terbuka.

Deer!

Tangan kanan Trash terpental ke belakang setelah menghantam rantai hitam gelap yang muncul dari bawah tanah seperti ular.

Hikari menyentuh 'badan' rantai, membuat rantai terbagi menjadi lima bagian. Kelima rantai itu memukul Trash tanpa kompromi.

"Kau pikir aku datang tanpa persiapan?" bisik Hikari menatap dingin.

Trash mendarat dengan selamat ditempatnya, ia menyentuh bibir dan cairan merah yang kental keluar disana.

"Darah? Bagaimana mungkin??" batin Trash terkejut.

Trash menatap tajam Hikari yang tengah dikelilingi oleh lima rantai hitam yang ramping, warna rantai itu hitam, terlalu gelap dan mengeluarkan asap hitam yang dingin(?).

"Kau tidak bisa melenyapkan kegelapan..!"

"Jadi begitu?! Rantai dengan elemen kegelapan, kenapa aku baru sadar?"

Sementara itu Riza yang menyaksikan pertarungan keduanya berubah menjadi antusias, perasaan takutnya tiba-tiba hilang entah kemana.

"Perasaan nostalgia apa ini? Dan juga, pertarungan ini cocok untuk dijadikan cerita..." batin Riza menderu-deru.

Kembali ke Trash, kini dia sudah bangkit berdiri, tatapannya kembali menjadi tenang seperti biasa. Ia menghela nafas dalam jangka panjang, aura miliknya berubah menjadi dratis lebih kuat daripada sebelumnya, tatapan maniknya menyala biru muda.

Awakening Mode : Eraser Palmer

Dhuar!

Terjadi ledakan angin yang mengelilingi Trash, debu-debu berputar cepat terbawa oleh angin disekitar kedua tangannya. Semua itu tiba-tiba menghilang digantikan sulur aura berwarna biru pucat dikedua tangan Trash.

Hikari langsung berada dalam posisi siaga, kelima rantainya menusuk ke arah depan dan Trash mulai berlari. Hikari melempar tiga rantai hitam ke depan, yang mana ketiga rantai itu membentuk tombak.

(SPW) - [2]Supernatural Powers : The Return of Author[END+Movie]Onde as histórias ganham vida. Descobre agora