Cat

3K 84 71
                                    

Story by Arazaku Vya

Disclaimer Eiichiro Oda

Pairing Luffy and Nami

🐈🐈🐈🐈🐈

Terinspirasi dari sebuah Dounjishi LuNa yang dimana Luffy berubah menjadi seorang kucing.

Dan juga sequel lanjutan dari Teach Luffy , sebelum baca ini baca Teach Luffy dulu ya 😊

🐈🐈🐈🐈🐈

Pagi ini sangat  cerah kapal Thousand Sunny yang dinaiki Luffy berserta kawan - kawannya saat ini sedang singgah disebuah pulau. Kapal yang mirip kepala singa itu bersembunyi disekitar berbatuan karang agar tak diketau keberadaannya oleh masyarakat sekitar pulau.

"Baiklah , kita sudah sampai di sebuah pulau aku akan membagi beberapa orang untuk membeli semua persediaan kapal." Ucap Nami.

"Namiiii ayo cepatlah aku ingin berpetualang." Ucap Luffy dengan nada tak sabar.

"Dasar kau ini , sabar sedikit kenapa ? Memang salah siapa yang menghabiskan persediaan makanan kita selama ini dan kita harus cepat - cepat mencari pulau untuk mencari persediaan makanan kita." Ucap Nami sambil berkacak pinggang.

"Tapikan persediaan makanan memang untuk dihabiskan."

Tak menghiraukan perkataan sang kekasih , Nami langsung melanjutkan pembagian kelompok untuk persedian makanan serta hal lain kepada seluruh kru.

"Franky kamu pergi mencari Cola untuk bahan bakar bersama Usopp, lalu Sanji kau pergi mencari persediaan makanan bersama Chopper dan Zoro kau tetap dikapal menjaga kapal , dan kau Luffy aku tak tahu bisa menyerahkan tugas ini padamu atau tidak ."

"Eh apa tugasku ?"

"Kebetulan disini ada hutan Kau dan Brook berburulah mencari makanan setidaknya kalian membawa 1 buah hewan besar kemari dan aku serta Robin akan mencari informasi tentang pulau ini ." Ucap Nami .

"Kenapa kau tidak menyuruhku berburu saja , Nami ?" Ucap Zorro.

Nami terdiam meliriknya dan Sanji membalas perkataannya ," Jika kau pergi berburu maka kita akan kesusahan mencarimu baka Marimo."

"Apa kau bilang alis keriting ?"

"Tukang tersesat ."

"Koki mesum."

Pertengkaran mereka terus terjadi hingga membuat kesabaran Nami habis hingga memukul kepala mereka berdua.

"Sudah tenang ." Ucap Nami.

"Baiklah sekarang kalian laksanakan tugas kalian yang aku berikan tadi dan Zoro jika kau pergi meninggalkan kapal akan kupastikan bungamu naik 20 kali lipat ."

"Cih sialan." Gumam Zoro.

🐈🐈🐈🐈🐈

"Kita dapat tangkapan besar Brook." Ucap Luffy girang sambil memperhatikan sebuah beruang besar yang berhasil mereka tangkap.

"Yohohohoho kau benar sekali Luffy - san , tapi apakah ini kurang besar mengingat nafsu makanmu ." Ucap Brook.

"Hmm benar juga , sebenarnya aku ingin menangkap burung raksasa yang lewat tadi , tapi aku tidak ingin kejadian memalukan itu berlangsung lagi jadi aku memilih beruang ini ." Ucap Luffy membuat Brook bingung.

Luffy x Nami oneshots collectionTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang