1 - Denandra Alexsa Rizki

6.4K 326 17
                                    

Selamat membaca

Seorang gadis berjalan santai menyusuri koridor SMA ABIMANYU. Berpakaian jas OSIS berwarna biru tua yang membalut baju seragam putihnya dan rok selutut berwarna abu abu. di dada sebelah kanan jasnya terdapat nametag yang bertuliskan Denandra Alexsa Rizki seorang gadis cantik, berprestasi, dan tentunya most wanted.

"DENAA!!! TUNGGUIN GUE!!"teriak seorang gadis dibelakangnya.

Ia sudah tau siapa yang pagi pagi gini teriak. Ia pun hanya menoleh beberapa detik lalu kembali menatap depan dengan tatapan datar.

"Yaampun Na!! Kok gue dicuekin sih!"teriak gadis tadi yang ber-nametag Lalensi Amelia Guselow gadis cantik, cerewet dan tentunya sahabat Dena.

Dena hanya menatap depan dengan tatapan datarnya seolah olah tidak ada seseorang disampingnya padahal gadis yang disampingnya itu sahabatnya.

"Via mn?"tanya Dena singkat.

"Via masih otw katanya."

Setelah mendapat jawaban dari sahabatnya Dena kembali menatap depan dengan tatapan datarnya kembali.

Mereka pun berjalan beriringan kearah kelas mereka yaitu kelas XII MIPA 1 kelas terfavorite yang selalu menggelar juara disetiap olimpiade. Tentunya Dena lah yang paling banyak mendapat juara karna dia ketua OSIS yang sebentar lagi lengser karna akan digantikan oleh yang baru.

Banyak teriakan histeris kala mereka berdua melewati koridor kelas XI. Namun, hanya mereka hiraukan.

***

Sesampainya di kelas mereka duduk di kursi masing masing namun bedanya Lensi duduk di belakang Dena dan yang duduk di samping Dena adalah seorang gadis cantik bernama Fricilla Anelivia Genta ia juga sahabat Dena.

"Selamat pagi anak anak hari ini kita membahas tentang senyawa. Sebelum ibu menerangkan ada yang tau arti dari senyawa?"tanya bu Nita membuat semuanya menoleh ke arah Dena meminta bantuan karna, kalau tidak ada yang menjawab bu Nita akan menunjuk salah satu dari mereka.

Dena pun menghela nafas panjang. Selalu saja seperti ini pikirnya.

Dengan terpaksa Dena pun mengangkat tangannya membuat semua teman temannya termasuk sahabatnya tersenyum girang.

"Ya. Apa Dena?"tanya bu Nita.

"Senyawa merupakan zat tunggal yang dapat diuraikan lagi. Contohnya, garam dapur,"jawab Dena membuat semua murid cengo dengan jawaban yang disampaikan Dena. Pinter banget ck ..

"Ibu tidak meragukan kamu untuk menjawab,"ucap bu Nita bangga.

"Kita lanjutkan senyawa merupakan bla bla bla."

Panggilan kepada saudari Denandra Alexsa Rizki harap ke ruang kepala sekolah.

Suara toa yang berbunyi di setiap koridor membuat sang empu mendegus.

'bisakah? Satu hari saja tanpa berhadapan dengan pak botak?'

"Na lo disuruh kesana tuh! Gak cape apa berhadapan tuh manusia botak?"cerocos Livia membuat Dena mendelik sedangkan Livia hanya cengengesan.

DeLta [Completed]Where stories live. Discover now