01 -

2.6K 135 1
                                    

-Tokyo, Jepang-

Jejak debu dari sepatu gadis yang baru saja memasuki rumah bernuansa tradisional itu tertinggal di atas keramik putih yang membentuk ukiran bunga sederhana. 

Gadis itu seketika menyadari hal yang telah terjadi, membuat dirinya kontan melepas sepasang sepatu hitam yang dikenakan kemudian berganti membawanya menggunakan apitan tiga jari.

Sedangkan tangan kirinya tengah membawa sebuah kotak berwarna navy dengan leres kuning yang mencolok. Bisa dilihat sekilas bahwa barang yang ia bawa adalah sebuah kotak make-up yang berisi alat-alat untuk berdandan.

Gadis bermata kecoklatan itu kerap disapa dengan nama Evelyn. Penampakan wajah mungil yang rupawan secantik nama yang biasa ia dengar. Bulu matanya lentik, dengan alis tipis yang biasa ia pertegas menggunakan arsiran pensil coklat. Bibir tipisnya ranum, dengan pipi mulus yang sedikit di bubuhi rona kemerahan juga semakin membuat kesan segar di wajah cantiknya terlihat.

Langkah demi langkah mulai kembali Evelyn lanjutkan, menaiki anak tangga menuju ke ruangan yang biasa ia singgahi selepas melakukan pekerjaan.

Sesampainya di ambang pintu, Evelyn melihat sekilas daun pintu yang sedikit terbuka menampakkan sosok gadis mungil yang tengah duduk di atas ranjang sambil sibuk mencoret-coret kertas yang sedang ia genggam.

"Hana-ya." Panggil Evelyn lembut yang seketika membuat atensi dari gadis bernama Hana itu teralihkan ke arahnya.

"Eonni sudah pulang?" Balasan Hana tadi membuat Evelyn mengangguk kecil sembari dirinya mulai berjalan menuju ke arah ranjang.

"Kenapa belum tidur?"

"Aku belum bisa tidur, jadi aku menggambar saja."

"Apa yang kau gambar?"

"Ini BTS, boygrup yang sedang mendunia. Eonni tahu? Seluruh teman-temanku mengidolakan mereka, dan aku jadi terbawa."

"Benarkah? Siapa saja?"

Hana menjulurkan kertas yang sempat ia gambar, berisikan penampakan tujuh sketsa wajah orang di dalamnya.

Hana menjulurkan kertas yang sempat ia gambar, berisikan penampakan tujuh sketsa wajah orang di dalamnya

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

"Ada Kim Namjoon, Kim Seokjin, Min Yoongi, Jung Hooseok, Park Jimin, Jeon Jungkook dan Kim Taehyung." Kata Hana sambil menunjuk satu-persatu orang yang ia maksudkan.

Evelyn seketika terdiam ketika ia mendengar nama yang Hana ucapkan pernah ia dengar dengan tunjukkan wajah yang sangat familiar di ingatannya.

"Kim Taehyung?"

"Iya Kim Taehyung, biasa di kenal dengan panggilan V. Hana juga pernah menggambarnya lagi, mmm—di mana ya? Oh! Ini." Hana kembali memperlihatkan hasil gambarnya pada Evelyn dengan senyum merekah.

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.
My First and Last (Revisi)Where stories live. Discover now