ROSE IN THE MIST AND FLAME

60 4 0
                                    

Sebelumnya, Rizu minta maaf banget karena review ini benar-benar ngaret. Baik itu selesai baca maupun menulis dan mempublikasikannya. Sesuatu terjadi, dan Rizu jadi enggak bisa buka Wattpad sekitar sebulan ini.

Baiklah, tanpa banyak basa-basi, langsung saja berikut review dari Rizu....

Judul: Rose in The Mist and Flame
Penulis: Aurum Sulistyani aurumsulistyani
Kategori: Novel
Genre: Fantasy, Romance, Young Adult
Jumlah chapter: 51 + Prolog + Epilog

Judul: Rose in The Mist and FlamePenulis: Aurum Sulistyani aurumsulistyaniKategori: NovelGenre: Fantasy, Romance, Young AdultJumlah chapter: 51 + Prolog + Epilog

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Sinopsis singkat:

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Sinopsis singkat:

Rosemary Roe, putri pemimpin pemberontak. Setelah kedua orang tuanya dieksekusi secara kejam, dibawah pimpinan Kapten Drake Moringan, Rose dibawa ke Radiant, tempat bagi para gadis dan anak perempuan untuk dihinakan. Tempat itu mempertemukannya dengan Putra Mahkota kerajaan Grishold, Pangeran Priam Alexandus.

Pangeran Priam yang mendatangi Rose rupanya menawarkan sebuah kesepakatan untuk bekerja sama.

Review:

Sebuah novel fantasi yang menyajikan petualangan seru dengan isu feminisme. Di mana tokoh utamanya adalah seorang gadis yang justru menjadi kunci penggerak suatu perubahan nyata pada negerinya.

Cerita Rose in The Mist and Flame ini seperti gabungan dari beberapa cerita novel atau film dengan genre dan tema serupa. Apalagi waktu nonton trailer buatan Penulis untuk cerita ini (Rizu nonton trailer-nya setelah selesai baca novelnya), rasanya Rizu hampir percaya kalau cerita ini memang ada filmnya. Trailer-nya benar-benar cocok sekali dengan alur cerita yang dibangun oleh Penulis.

World building-nya keren dan terasa sangat utuh dan solid. Hal ini karena Penulis mampu menciptakan semacam peradaban baru dengan sejarah, legenda, mitos, kepercayaan, serta kebudayaan sendiri. Penulis mampu membawa Pembaca ke dalam dunia ciptaannya melalui kisah Rosemary Roe ini.

Salah satu favorit Rizu adalah pada awal setiap bab terdapat kutipan-kutipan dari sumber beragam yang masih berupa bagian dari cerita itu sendiri. Seperti penggalan dari sejarah kerajaan Grishold yang menceritakan peristiwa penting di masa lalu, penggalan kisah dari semacam kitab, isi hati dan pemikiran seseorang, maupun  isi surat salah seorang tokoh penting, dll. Baru kali ini Rizu menemui sesuatu seperti ini dalam cerita, bukan berupa quotes seperti pada umumnya. Hal ini menjadi cara unik dalam menyajikan multilayers  cerita tanpa harus membeberkan terlalu banyak penjelasan terkait segala sesuatu hal.

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Nov 02, 2020 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

rizureview [CLOSE]Where stories live. Discover now