Nurbita Aryani, biasa dipanggil Bita. Wanita berusia dua puluh delapan tahun yang harus menyandang status janda di umur yang masih muda. Usia pernikahannya dengan Jeki Sambodo hanya bertahan enam tahun. Perilaku Jeki yang suka main perempuan dan kekerasan fisik kepada Bita akhirnya membuat Bita mengajukan cerai. Menjalani hidup sebagai janda muda dengan satu anak berusia lima tahun, ternyata membuat Bita mendapati banyak stigma buruk. Mulai dari anggapan orang-orang di sekitar bahwa Bita adalah istri yang tidak bisa mengurus suami sehingga terjadi perceraian, wanita haus belaian pria, wanita gampangan hingga perempuan penggoda suami orang. Bita mengalami ujian berbagai stigma itu. Namun wanita cantik ini tetap berjuang untuk menghidupi diri sendiri serta anaknya. Beberapa pria menunujukkan perhatian dan rasa cinta, tapi Bita ragu untuk menerima. Bita menganggap mereka hanya memanfaatkan statusnya sebagai janda muda untuk kesenangan. Hingga Bita jatuh cinta pada Banyu teman SMA dulu. Namun ternyata Banyu sudah dijodohkan oleh orang tuanya dengan seorang gadis. Bita seorang janda muda, berjuang di tengah stigma dan mendamba cinta yang mulia. Cinta Bita.