TIPS MENULIS #125 : Bagaimana cara membagi waktu untuk menulis?

422 39 15
                                    

Pasti banyak dari kamu yang sudah lama bertanya-tanya bagaimana caranya membagi waktu antara kehidupan nyata dengan waktu menulis?

Karena jujur aja deh, kita gak mungkin kan ngayal terus sehariannnn.... bisa nangis owek owek bayi kita wkwkwkkw

Nah, ini berdasarkan pengalaman pribadiku ya... aku berbagi sedikit bagaimana aku membagi waktu menulis dengan kehidupan nyataku terutama ketika ngejar nulis trilogi Mia is Mine! ;)

1. Buat Outline

Outline adalah poin-poin cerita bisa perbab atau apa aja yang penting dalam ceritamu.

Jika kamu sudah memiliki outline, kamu akan lebih mudah menulis meski harus terjeda aktivitas harian.

Misalnya, kamu menulis bab 13 untuk outline : Rangga terjebak di halte bus kemudian Fifi datang menjemputnya dengan payung. Kamu bisa menulisnya untuk sekitar 3000 kata setelah itu kamu kembali mencuci piring! wkwkwkwk

Bayangkan jika kamu tidak memiliki outline ini, pasti berantakan dan lebih parah lagi, kamu malah lupa mau menulis apa :(

2. Pembagian berapa halaman atau part

Biasanya aku meluangkan waktu untuk menyelesaikan paling tidak lima halaman (untuk novel) atau satu part utuh (untuk wattpad) sekali menulis sehari. Setelah itu jika ada waktu luang lagi di hari yang sama, aku pasti mengeditnya. Jika tidak, aku tinggal dulu naskah mentah itu sampai besok harinya baru aku edit.

3. Pagi atau malam?

Ada beberapa orang yang lebih mendapatkan inspirasi ketika pagi dan ada juga yang malam.

Kalau aku sendiri tipe yang pagi karena lebih fresh. Biasanya aku menulis sekitar 2 atau 3 jam setelah itu istirahat sekitar 1 jam, jika masih bisa lanjut paling 1 atau 2 jam dalam sehari.

Kalau kamu?

Cari tahu kelebihanmu apakah kamu lebih terinspirasi menulis di pagi atau malam hari? Tapi tidak menutup kemungkinan untuk menulis di keduanya ya, pagi dan malam, itu tergantung datangnya inspirasi :)

4. Selesaikan tugas di kehidupan nyata

Lebih baik kerjakan semua yang menyita perhatianmu dulu sebelum menulis sehingga tidak ada ganggu ketika jari menyentuh keyboard. Mencuci, menyetrika, mengerjakan tugas, sekolah, bekerja, pacaran, ngurusin pacar yang tantrum.... wkwkwkwk apa pun itu.

Makanya penting untuk membuat outline atau paling tidak tulis ide utamamu atau adegan yang terlintas di otakmu tulislah di kertas atau catatan HP.

5. Aktifkan mode jangan ganggu di HP

Ini penting ya, supaya tidak gampang teralihkan perhatiannya ketika menulis sebaiknya kamu aktifkan mode jangan ganggu di HP-mu. Jika kamu ingin lebiih tenang kamu bisa mengaktifkan mode pesawat terbang atau matikan HP-mu dan jauhkan darimu ketika kamu menulis, tapi yang ini jika kamu tidak butuh internet ya!

6. Manfaatkan catatan di HP

Aku terbiasa menulis ide atau bahkan part utuh di HP terlebih dahulu sebelum disalin ke wattpad. Ini untuk menghindari masalah gagal upload jika koneksi tidak stabil. Sekaligus lebih mudah untuk diedit sebelum di-upload ke wattpad :)

7. Pakai Voice Note

Ada beberapa orang yang mendapatkan ide begitu cepat sehingga tidak sempat jika harus menulisnya. Gunakanlah voice note yang ada di HP-mu. Rekam apa saja yang terlintas di pikiranmu. Jabarkan saja dengan suaramu bahkan dialog yang terlintas di otakmu!

Ada pertanyaan? Tulis di kolom komentar yaaaa :)

Semoga tulisan ini mudah dimengerti dan dapat membantumu. Sampai bertemu di tips berikutnya! See ya! :)

UPDATE TIAP RABU

------------‐--------------

Follow ig-ku juga supaya dapet info update terbaru.

miave30 dan miaveranika30

miave30 dan miaveranika30

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Link instagram.

Link Mia is Mine! versi wattpad di kolom komentar ini.

Beli bukuku juga ya di nulisbuku.com || Link-nya di komentar ini.

Baca Mia is Mine! di wattpad-ku :)

Cara Cepat Menjadi Penulis Hebat : TIPS MENULISTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang