Episode 15 Part 2

9.7K 191 4
                                    

Soo kembali ke Damiwon. Dan disana ia mendapati Pangeran So tengah menunggunya dengan gelisah.

"Soo!" panggil Pangeran So. "Aku dengar Raja memanggilmu. Jadi, aku kira sesuatu terjadi padamu."

"Ini tidak tampak seperti dia akan membunuhku atau mengusirku".

"Ia berencana memanfaatkanmu sebagai umpan untuk memanipulasiku. Tidak apa-apa. Meski begitu aku akan lebih suka jika kau tetap aman".

"Tentang yang kau katakan sebelumnya, apa yang terjadi dengan orang-orang yang kau cari?"

"Sejujurnya, aku sedang mencari Eun. Raja ingin menemukannya dan membunuhnya. Tapi aku harus melakukan apapun yang aku bisa untuk membantunya melarikan diri".

"Ya."

"Jangan khawatir. Aku akan menemukannya".

Soo kembali mendapat penglihatan Pangeran So menebaskan pedangnya pada Pangeran Eun, hingga Pangeran Eun meninggal.






---





Pangeran So datang menemui Jimong. Setelah mencari Pangeran Eun kemana-mana dan tidak menemukannya.

"Jimong!" panggil Pangeran So.

"Bintang biner Pangeran kesepuluhtelah meningkat di dekat istana. Kau harus mencoba mencarinya lagi". kata Jimong.

"Aku sudah mencari kemana-mana. Aku ke Damiwon dan Eun tidak ada disana."

"Itu tidak mungkin".

"Seberapa banyak aku bisa mempercayaimu disaat seperti ini. Apa kau tahu Moo Hyungnim akan mati seperti itu? Kau tahu bahwa saudara ketiga akan menjadi Raja?"

"Bisakah kau membayangkan apa yang kurasakan karena mengetahui dan tidak bisa terlibat. Ini adalah hukuman Tuhan bagi mereka yang membaca langit. Namun, aku terkejut dengan Pangeran ketiga. Dia hanya terlahir dengan bintang dari seseorang yang akan melakukan pengkhianatan. Sesuatu benar-benar telah berubah. Sesuatu telah menyimpang. Apa yang telah berubah sehingga membuat Pangeran ke tiga menjadi Raja? Aku penasaran."








----




"Waspadalah pada Pangeran Keempat. Berhati-hatilah pada Pangeran So" kata Pangeran Wook merenung di ruangannya.

"Oraboni?" panggil Putri Yeonhwa heran melihat Pangeran Wook bergumam.

"Ini yang Soo katakan padaku. Hati-hatilah pada pangeran keempat. Dia bilang aku tidak harus mencoba menghentikannya. Itu seperti yang dia katakan. Dia mengambil segalanya Tak perduli apapun yang kulakukan, segalanya akan tetap menjadi miliknya. Kenapa? Apa yang harus kulakukan?"






---




Pangeran Jung tengah mencari Soo di Damiwon.

"Dimana dayang Hae?" tanya Pangeran Jung pada seorang dayang.

"Maaf, aku tidak tahu"

"Kau yang disana. Kau tahu dimana dayang Hae?" tanya Pangeran Jung.

Soondeok yang tengah menyamar sebagai dayang mengenali suara Pangeran Jung, ia segera menyembunyikan wajahnya.

"Berhenti disana! Mengapa kau bersikap buruk seperti itu?" kata Pangeran Jung melihat dayang yang ternyata Soondeok bersikap tidak sopan padanya.

"Maafkan aku Yang Mulia" jawab Soondeok, dan tanpa sengaja ia hampir menjatuhkan gelas teh yang dibawanya, namun dengan cepat dia mampu menangkap gelas itu sebelum terjatuh.

"Saudara ipar? Itu kau, kan? Ini kau" kata Pangeran Jung menyadari jika dayang itu adalah Soondeok.




---






Moon Lovers : Scarlet Heart RyeoTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang