ARAGOG DALAM FILM HARRY POTTER

1.5K 57 0
                                    

Siapa yang tak kenal dengan Harry
Potter? Kisah sosok protagonis dalam novel fantasi yang ditulis J.K. Rowling itu ternyata menyimpan sekelumit
kemasyhuran hutan Kalimantan dalam salah satu serialnya. Ya, dalam Harry Potter and The Chamber of Secret , penulis perempuan asal Inggris itu menampilkan Acromantula --Aragog-- hewan peliharaan milik Rubeus Hagrid sejak menjadi murid di Hogwarts.

Secara umum, Aragog dikembangbiakkan penyihir. Maksudnya
tentu untuk menjaga rumah maupun harta sang majikan, seperti halnya sering terjadi pada monster-monster yang diciptakan dengan bantuan kemampuan sihir. Meskipun kepandaian mereka mendekati manusia alias punya
intelligence quotient atau IQ tinggi, Aragog tidak dapat dilatih dan amat berbahaya baik bagi penyihir maupun
Muggle karena bisa memakan mereka hidup-hidup. Secara tampilan fisik, Aragog adalah laba-laba raksasa
yang hidup sejak medio 1940-an. Ciri-cirinya memiliki 8 mata namun dalam kondisi setengah buta. Kakinya ada 8
dan berbulu, serupa tarantula.
Itu sebabnya, selain "Acro" yang berarti besar, "Mantula " adalah identifikasi Aragog sebagai jenis tarantula berukuran raksasa. Laiknya hewan fantasi, Aragog tak hanya mampu berbicara dengan manusia. Kotorannya juga memiliki racun.
Di serial Harry Potter ke dua itu, sempat dijelaskan jika telur Aragog merupakan salahsatu benda yang tidak boleh diperdagangkan (kelas A) oleh Departemen Pengaturan dan
Pengawasan Mahluk Gaib. Makanya, hukuman berat dikenakan bagi siapapun yang menjual dan mengimpornya. Kemunculan Aragog memang sangat jelas dan merupakan
bagian dari inti cerita Harry Potter and The Chamber of Secret.
Koloni Aragog berada di Hutan Terlarang di sekitar Hogwarts. Bersama pasangannya, Mosag, Aragog dilepas ke dalam Hutan Terlarang oleh Hagrid ketika Kamar Rahasia
terbuka di medio 1943 dalam kisah itu.
Setelah Aragog melarikan diri dari Hogwarts ke Hutan Terlarang, Hagrid menemukan Mosag yang kemudian dibawa sehingga Aragog memiliki teman. Dalam buku Harry Potter keenam -- Harry Potter and The
Half Blood Prince-- Aragog mati dan Hagrid menguburkannya layaknya manusia.

sumber : www.kliksamarinda.com/berita-188-hewan-di-film-harry-potter-ini-terinspirasi-dari-hutan-kalimantan.html

Pengetahuan Umum Where stories live. Discover now