Pemain Utama Film Percy Jackson & the Olympians: The Lightning Thief

2.6K 32 0
                                    

Bagi yang belum pernah menyaksikan filmnya, sinopsis
film Percy Jackson & the Olympians: The Lightning Thief menceritakan tentang hilangnya tongkat petir
Zeus secara misterius. Zeus memiliki prasangka bahwa putra dari Poseidon yang bernama Percy telah
mencurinya. Hal tersebut tentu memicu pertentangan di
kalangan dewa. Sementara itu, di dunia, seorang remaja bernama Percy yang mengunjungi museum dikejutkan dengan serangan oleh gurunya yang ternyata adalah
Fury yang sedang menyamar. Ia pun berjuang untuk menyelamatkan diri dan mencari tahu jati dirinya. Di
sepanjang perjalanan, ia dihadang oleh Hades yang juga sedang mencari tongkat petir Zeus, ditambah lagi ibunya diculik oleh Hades di underworld. Ia pun berjuang untuk
memulai petualangan berbahaya dengan ditemani oleh
teman-temannya. Cerita yang sangat seru tersebut merupakan sebuah
adaptasi dari novel karya Rick Riordan dengan judul The Lightning Thief. Lalu, siapa saja nama aktor dan aktris pemain film Percy Jackson & the Olympians: The
Lightning Thief yang disutradarai oleh Chris Columbus tersebut? Berikut beberapa nama artis pemeran utama didalamnya.

Pemeran Film Percy Jackson & the Olympians: The
Lightning Thief 2010

1. Logan Lerman, pemeran Percy Jackson

Yang pertama adalah aktor muda kelahiran 1992 bernama Logan Lerman yang kebagian peran utama sebagai putra Poseidon bernama Percy Jackson, seorang manusia setengah dewa. Beberapa film Hollywood besar pernah ia mainkan, seperti Noah, Fury, dan juga ia masih menjadi pemain utama dalam Percy Jackson: Sea of Monsters yang dirilis pada tahun 2013 lalu.

2. Brandon T. Jackson, pemeran Grover Underwood

Tokoh dalam film Percy Jackson & the Olympians: The Lightning Thief selanjutnya adalah Grover Underwood, dewa hutan sekaligus sekutu dari Percy Jackson yang
diperankan oleh aktor asal Michigan, Brandon T. Jackson. Nama aktor berusia 32 tahun ini mulai dikenal
publik dunia saat menjadi salah satu pemain dalam film Tropic Thunder sebagai Alpa Chino. Selain itu, ia juga
bermain dalam film balapan bertajuk Fast & Furious.

3. Alexandra Daddario, pemeran Annabeth Chase

Selanjutnya ada nama aktris asal New York, Alexandra Daddario yang kebagian peran sebagai Annabeth Chase, putri dari Athena. Selain membintangi film Percy Jackson: Sea of Monsters, aktris berusia 30 tahun ini juga masih menjadi pemain dalam beberapa film terbaru,
seperti San Andreas, The Choice, dan yang terbaru dan masih diproduksi berjudul Baywatch.

4. Jake Abel, pemeran Luke Castellan

Tokoh selanjutnya adalah Luke Castellan, putra dari Hermes yang diperankan oleh aktor asal Ohio, Jake Abel. Aktor berusia 28 tahun ini juga merupakan salah satu pemain Percy Jackson: Sea of Monsters. Selain itu, ia
juga bermain dalam dua film Box Office Hollywood terkenal di dunia, yaitu The Host dan Good Kill.

5. Sean Bean, pemeran Zeus

Selanjutnya ada aktor asal Inggris berusia 57 tahun, Sean Bean yang kebagian peran sebagai Zeus. Berakting di layar lebar sejak tahun 80-an, aktor yang satu ini
juga masih menjadi pemain dalam beberapa film terbaru hingga sekarang. Beberapa film yang mungkin pernah anda tonton adalah The Martian, Pixels, dan Jupiter
Ascending.

    Itulah beberapa pemain film Percy Jackson & the Olympians: The Lightning Thief yang mungkin tak asing bagi movie mania. Film berdurasi 2 jam besutan 20th
Century Fox ini bisa dibilang sangat sukses karena berhasil mencatatkan pendapatan lebih dari 2 kali lipat biaya produksi.

Pengetahuan Umum Where stories live. Discover now