Chapter 5 - Wattpad adalah Komunitas

2.5K 300 14
                                    

Satu hal yang membuat Wattpad begitu spesial dibanding situs lain yang serupa adalah komunitas. Komunitas ini terbentuk dari adanya pembaca dan penulis, semua saling mendukung dengan feedback dan dorongan. Komunitas Wattpad dapat ditemukan di klub (informasi mengenai cara mengakses klub akan ada pada bab terakhir panduan ini), obrolan pada profil pengguna (secara publik maupun privat), dan terutama di cerita (berkomentar, berkomunikasi melalui catatan penulis, dan memberi dedikasi).

Kehebatan dari komunitas sangat membantu penulis untuk dikenal, terutama penulis yang masih baru. Sayangnya, banyak penulis-penulis baru bahkan tidak tahu ada komunitas di Wattpad. Mereka memposting cerita, tetapi tidak berinteraksi dengan siapapun, dan putus asa karena pembaca tidak menemukan mereka.

Jika kalian tertarik memanfaatkan dalam sumber daya yang luar biasa ini, pengalaman kalian dalam Wattpad akan diperkaya dalam banyak hal. Aku sudah menuliskan beberapa di antaranya, seperti bagaimana menggapai pembaca dan mendapatkan feedback, tetapi ada keuntungan lainnya juga.

Satu – pertemanan!

Aku, dan hampir semua yang kukenal di Wattpad dapat menunjuk setidaknya satu atau beberapa teman yang akrab dan pertemanan yang kami bentuk dengan pengguna Wattpad lain. Baik hubungan personal yang dibentuk dengan salah satu pembaca, seseorang yang ditemui di klub, atau rekan penulis yang ceritanya baru saja dibaca. Orang-orang ini bisa menjadi teman karib.

Memiliki teman di Wattpad adalah kebutuhan. Orang-orang inilah yang akan ada di sisi kalian dan memberi dukungan ketika kalian merasa down, memberi selamat atas prestasi, dan memberi nasihat saat dibutuhkan. Aku sudah dengar banyak yang bilang hidup mereka jadi lebih baik setelah bertemu dengan orang-orang di Wattpad.

Dua – pengetahuan!

Ada banyak yang perlu diketahui tentang Wattpad, dan bagi banyak penulis, rasanya seperti memasuki ruang gelap di rumah orang asing. Itu yang kurasakan sebelum aku menemukan klub Wattpad. Di sinilah aku menemukan banyak penulis yang rela menjawab pertanyaanku dan memberi nasihat. Aku sangat menghargai bimbingan mereka dan saat aku menemukan yang lebih baru dariku, membutuhkan bantuan, aku tidak ragu untuk menolong.

Entah itu mengendalikan website, membantu dalam penulisan bab yang sulit, atau mendapatkan pengetahuan tentang dunia penerbitan, ada banyak orang dengan banyak pengetahuan di sini mungkin memiliki jawaban yang selama ini kalian cari.

Tiga – sukses!

Aku tahu bahwa ini benar bagiku, tetapi riset dari Wattpad HQ membuktikannya – cara terbaik untuk menjadi penulis sukses di Wattpad adalah menjadi anggota aktif dalam komunitas. Cara terbaik adalah dengan menjadi positif, ramah, dan suka menolong. Sebelum aku menjadi ambassador Wattpad, aku punya banyak orang yang mengikuti atau menemukan ceritaku karena interaksi dengan mereka. Bersikap ramah dan gemar membantu membangun hubungan baik dan secara alami, orang-orang tertarik pada kalian. Bagi para penulis, ini hal penting untuk sukses.

Akan tetapi, karena Wattpad adalah komunitas, siapa pun yang memilih melakukan sesuatu yang berbahaya tatau menentang kode etik komunitas, akan dengan cepat mendapat reputasi. Menjadi troll, bersikap negatif ketika memberi feedback, atau meninggalkan spam di profil banyak orang adalah hal yang tidak disukai dan akan menjauhkan banyak calon pembaca.

Ada pula yang mengeksploitasi apa yang diberikan oleh Wattpad untuk mencurangi sistem. Terkadang, menyakiti yang lain. Salah satunya sudah kusebut, yaitu vote trade. Yang lainnya adalah taktik di mana mengikuti banyak orang hingga titik maksimum—Wattpad memperbolehkan untuk mengikuti hingga 1000 akun—dan meng-unfollow setelah sehari atau dua hari. Kemudian, perilaku ini diulangi terus.

Mengapa mereka melakukannya? Karena dari ribuan orang yang mereka follow, akan ada yang berterima kasih bahkan melakukan follow back. Akan ada juga yang mengecek cerita mereka (si tukang follow lalu unfollow tadi), entah karena penasaran, atau sebagai tanda terima kasih karena sudah diikuti.

Cara Mendapatkan Reads, Votes, dan Komentar - Sebuah PanduanTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang