15 - Am I Jealous?

170 31 1
                                    

Kadang kalau lagi suntuk gak ada salahnya pergi ke mal sendirian. Seru aja jalan-jalan keliling mal, masuk toko satu ke toko lain walau gak beli tanpa mengikuti kemauan orang lain. Biarin dikata kayak orang ilang.

Hari ini pulang sekolah mumpung hari Jumat pulang siang, ia melipir ke mal dekat sekolahnya. Itung-itung refreshing stelah seminggu hectic banget sama tugas-tugas juga penilaian harian.

Ia benar-benar menghabiskan waktunya sendiri. Mulai dari belanja make up atau skincare, belanja pakaian, makanan-makanan ringan semua sendiri. Sekarang ia lagi di salah satu toko pakaian. 

Padahal ga beli cuman lihat-lihat aja. Terus yang bagus di ambil buat foto mirror selfie di ruang ganti buat feeds instagram atau ig story.

Setelah puas berfoto-foto ria, ia lalu meninggalkan toko itu. Tapi gak dengan tangan kosong, ia membeli dua buah kaos. Setelah itu Wilona mampir di salah satu penjual café. Ia membeli caffé latte dan kue red velvet.

Ting!

Sebuah pesan masuk ke ponselnya. Ia mengambil ponselnya yang terletak di saku jaket yang ia pakai. Dari Jihan.

Jiji 😍

DIMANA LOE?
TAU-TAU NGILANG LO ANJ!
BURUAN RUMAH JANE!!!

ngapain?
gw lagi me timeee

ANJ GAK NGAJAK!!!
GUE SAMA JANE NYUSUL
SHARELOCK!!!

GA BOLE!!
GW MAU SENDIRI

begaye nih anak
yodah selamat me time
eh tapi nitip dong... biasa

y
read


Wilona menutup ponselnya. Setelah itu namanya dipanggil dan ia lalu beranjak guna mengambil pesanannya itu.

Sambil menikmati hidangannya, ia mengeluarkan novel yang tadi ia beli. Novel thriller berbahasa inggris. Ia tampak fokus membaca tiap lembar novelnya sambil sesekali meminum caffé lattenya atau memakan kue red velvetny.

Wilona baru memberhentikan kegiatannya usai menyadari kalau kuenya habis. Melihat jam, ternyata sudah hampir jam 5 sore. Ia segera membereskan mejanya. Setelah rapi, ia meninggalkan café tadi guna bersiap untuk kembali ke rumah.

Pas mau ke pintu keluar, ia menyadari suara yang tak asing dengannya dari arah depannya.

Haris

Iya itu Haris sama orang yang kalau ditelitih lebih jauh lagi itu Raine.

Niatnya mau me time malah melihat hal tidak mengenakkan.

Kesel banget Wilona itu. Ya semenjak tuh anak baru dateng(sebut saja Raine) Haris kayak ngejauh. Bukan yang langsung putus hubungan, tapi kayak jarang aja. Gak cuman ke dirinya, ke yang lain juga.

" Oalah jalan sama Raine, " gumannya pelan.

Dari percakapan yang ia dengar, kalau mereka habis nonton film yang sedang ramai baru-baru ini.

Mereka terpisah pas mau di pintu keluar. Haris sama Raine pergi ke restoran fastfood dekat sana, sementara Wilona ke pintu keluar.

Baru saja ia mau memesan ojek onlinenya, tapi keburu telpon dari Juan masuk.

" Iya Juan ada apa? " jawab Wilona.

[✓] Bukan Teman BiasaWhere stories live. Discover now