-Durian Runtuh

21 6 0
                                    

Prompt Februari Blackpandora_Club

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Prompt Februari Blackpandora_Club

Enjoy. Dududududu.

***

Alkisah di suatu desa, hiduplah seorang anak bernama Indra yang malang.

Konon katanya, dia menghabiskan sepanjang hidupnya sebagai budak. Tidak diperbudak oleh raja, melainkan oleh semesta.

Sudah menjadi anak satu-satunya, Indra menjadi satu-satunya pelampiasan orangtuanya. Ibunya kabur, tidak tahan dengan suaminya yang suka melakukan kekerasan dalam rumah tangga. Entah pada dirinya maupun pada anak kandungnya sendiri.

Sudah main tangan, ayahnya juga main wanita dan sering berjudi. Belum lagi kebiasaan minum miras hingga tak sadarkan diri dan marah-marah kepada istri dan anaknya. Tetangga saja tidak heran jika istrinya melarikan diri, namun Indra? Bagaimana? Terpaksa harus merelakan kepergian ibunya yang tak berdaya untuk sekedar mengurus dirinya sendiri.

Indra awalnya juga ingin lari, tapi bagaimana lagi? Ayahnya menahannya bahkan menjadikannya pelampiasan karena kesal dengan pelarian istrinya.

Belum lagi saat dia tahu bahwa mantan istrinya itu melarikan diri dengan pria lain, yang menawarkan kebebasan dan ketenangan dalam hidup.

Amarahnya ditujukan pada Indra, hingga anak laki-laki itu bahkan hampir bunuh diri.

Tapi Indra tetap bertahan, meski sekarang terus diperbudak oleh ayahnya.

Sepanjang waktunya dihabiskan untuk mencari uang, yang kemudian dibakar habis-habisan karena ayahnya selalu kalah dalam berjudi.

Indra sejak kecil dipaksa untuk berjualan bahkan mengemis sepulang sekolah, hanya untuk terus melanjutkan pendidikan karena ayahnya mengancam.

Setidaknya Indra tidak cukup bodoh, dia membuat kesepakatan yang baik meski harus menahan diri.

Begitu tabungannya terkumpul, Indra akan pergi. Atau sepantasnya kah dia membunuh tukang judi itu?

Indra fokus menyusun rencana balas dendam dan melepaskan diri perlahan darinya, lalu berusaha mencari ibunya.

Indra sangat merindukan wanita yang setiap malam selalu membelai rambutnya kala masih balita.

Kini sudah berusia 19 tahun, Indra yakin untuk meninggalkan ayahnya yang semakin lama semakin menggila.

Belum lagi kini si tua bangka ketergantungan narkoba, semakin merosot pula keuangan keluarganya.

Sebelum semakin menjadi, Indra pun menyusun strategi. Bekerja di cafe membuatnya menghasilkan lebih banyak ketimbang bekerja sebagai cleaning servis di perusahaan karet sebelumnya.

Indra mengaku hendak berkuliah ke kota, namun ayahnya langsung menolak.

"Siapa yang akan membiayai ayah kalau kamu ke kota, hah? Lalu kamu mau menguras uang ayah dengan kuliah di luar hah?!"

Folklore - [ Bpc monthly Prompt! ]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang