4. SARAPAN

85 70 28
                                    

Saat ini Zhura sudah bersiap-siap, setelah di beri kabar oleh bu Sri untuk ke sekolahan hari ini. Zhura mengenakan jeans boyfriend 7/8 dan atasan kemeja garis-garis berlengan pendek. Tak lupa dengan alas kaki favoritnya, Flatshoes hitam polos.

"Kak, Bara anter ya."

"Wih tumben banget lo."

"Emang salah, ya?"

"Engga si, ada mau nya, kan?"

"Bara mau ke sekolahan buat ngurusin panitia MPLS, jadi sekalian aja bareng."

Fyi : MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah)

"Oh gitu, yaudah bareng aja."

"Ma, kita berangkat dulu ya," Kata Bara dan Zhura sambil berpamitan mencium punggung tangan mama nya.

"Iya, kalian hati-hati ya."

"Siap Ma!"

GERBANG SEKOLAHAN

Sesampainya di gerbang sekolah Zhura.

"Ohiya Kak, Bara gatau bisa jemput ato ngga, soalnya belom tau juga selesai jam berapa."

"Yaudah ntar kabarin aja."

Bara mengangguk, "Bara duluan ya Kak."

"Kalo gitu, hati-hati di jalan ya."

Motor Bara pun melaju meninggalkan Zhura di depan gerbang.

Batin Zhura : Tumben gaada pak Mukhlis di gerbang, mana masih sepi banget sekolahan. E-eh mobil ? Perasaan guru sekolahan jarang bnget bawa mobil ke sekolah.

Zhura pun mengetuk pintu ruang TU, "Assalamualaikum."

"Waalaikumussalam ..." jawab pak Irawan yang ternyata sudah ada di ruangan sendirian, "Kamu nyari bu Sri?"

"Iya Pak, bu Sri sudah datang ato belum ya Pak?"

"Bu Sri belum datang, baru saya yang ada di sekolahan," jawab pak Irawan dengan nada datar.

"Ah, baik kalau begitu Pak."

"Kamu duduk saja dulu disitu, paling sebentar lagi datang bu Sri."

"Baik pak."

Batin Zhura : Lagi-lagi diem, canggung banget busett. Bu sri kemana nih, gw jadi berduaan doang sm pak Irawan, mana orangnya pendiem, jadi kek kuburan ni ruangan...

Zhura merasa ngantuk tetapi, tiba-tiba pak Irawan membuka suara ditengah keheningan mereka berdua.

"Kamu sudah sarapan belum, Zahra?"

"Saya, Pak?" Sambil menunjuk dirinya sendiri

"Iya ... emang kamu pikir saya ngomong ke siapa lagi selain kamu??"

"Saya kira Bapak ngomong sendirian Hehe ...."

"Saya belum sempet sarapan, Pak." Sambung Zhura.

"Kamu mau ikut saya sarapan?"

"Eh, engga Pak, saya tunggu bu Sri aja disini."

"Bu Sri mungkin masih lama datangnya, kamu ikut saya dulu Zahra."

Batin Zhura : Tadi ngomongnya bu Sri sebentar lagi dateng...

"Eh, beneran Bapak ngajak saya nih, Pak?"

"Hmm."

"Gapapa, Pak?"

"Iya," jawab pak Irawan singkat.

Tsundere But Care [ HIATUS ]Where stories live. Discover now