[Chap 31] - End miss kim -

15.5K 905 22
                                    

Udara sejuk menerpa kedua pasangan ini yang sedang bersantai di kursi taman.

"Ah sedihnya harus mengatakan ini..." Lisa membuka suara membuat jennie menoleh.

"Maksudmu?" Tanya jennie membuat lisa mengerucutkan bibirnya.

"Aku harus mengundurkan diri untuk tidak bekerja lagi dengan mu" Jennie menghela nafas mendengarnya lisa dapat melihat raut wajah jennie yang sedih.

"Tapi sebagai gantinya..." Tangan lisa meraba saku celananya dan mengambil kotak kalung yang di bawanya.

"Bos ku yang paling cantik harus mau menikah dengan ku, meski nanti aku tidak bekerja lagi dengan mu aku akan selalu berada di samping miss kim sebagai orang yang mencintai selalu." Ucap lisa tersenyum manis membuat jennie tersenyum dan mengangkat sebelah alisnya.

"Jika aku tidak mau menikah denganmu?" Tanya jennie.

"Tentu tidak boleh aku memaksa! Harus mau pokoknya..." Cerewet lisa membuat jennie tertawa.

"Baiklah aku mau.." lisa bersorak senang tapi setelahnya menatap jennie.

"Bukan karena paksaan kan? Ini serius kan?" Tanya lisa membuat jennie menggelengkan kepalanya.

"Tentu tidak" jawab jennie membuat lisa tersenyum senang dan meminta jennie berbalik untuk memakaikannya lalu menggenggam telapak tangan jennie yang lebih kecil dari nya.

Jennie menaruh kepalanya di bahu lisa dan tersenyum sambil melihat tangannya yang bertautan.

•••

Waktu terus berlalu hari berganti hari dan bulan berganti bulan, tahun pun ikut berganti.

Lisa berhasil menyelesaikan kuliahnya dan menjadi dokter yang di cita-citakan nya.

Hari ini adalah momen yang di tunggu kedua pasangan ini karena akan melangsungkan pernikahan.

Banyak orang berdatangan Termasuk orang tua lisa dari thailand dan juga bambam dan minnie yang sudah sukses dengan karirnya.

Ah Lalu wendy berhasil dengan miss joy, jisoo dengan miss chaeyoung tapi sayangnya tidak untuk seulgi karena gagal dengan miss irene kini seulgi sudah dengan pasangan nya yang lain dan mengundurkan diri miss irene pun bertunangan dengan suho.

Lisa bertingkah gugup tetapi mommy nya datang dengan senyuman membuat lisa ikut tenang.

"Nak kau sudah bisa ke Altar.." Daddy marco berucap membuat lisa panik.

"Hahahahahah hey tenanglah! Sayang liat lah anak kita sungguh panik." Ledek Daddy marco membuat mommy achara ikut tertawa.

"Tenang saja lisa kau pasti bisa, hmm sekarang dirimu sudah sangat dewasa" ucap mommy achara sedih membuat lisa memeluknya.

"Jangan sedih mom sampai kapanpun lisa akan menjadi putri kecil mommy dengan daddy" ucap lisa dan daddy Marco ikut berpelukan mereka saling berpelukan dengan senyuman yang terukir.


Lisa pun berjalan ke altar dan menunggu pasangan nya masuk sementara tamu lain juga menunggu.

Jennie menggandeng tangan appa nya dan mulai berjalan perlahan menuju lisa yang sudah menunggu.

Lisa terpana menatap kecantikan jennie dan tersenyum manis, saat sudah sampai di hadapannya appa kim memberikan lengan jennie ke lengan lisa.

"Aku serahkan jennie-ya kepadamu, jangan membuatnya bersedih atau aku akan menghabiskan mu menantu" ucap appa kim membuat lisa menahan tawanya dan mengangguk.

"Miss Kim" jenlisa gxgWhere stories live. Discover now