Markhyuck || Incident

5K 208 15
                                    

Seorang pria manis tengah terbaring lemah di ranjang rumah sakit, pria itu baru saja melahirkan. Jung Haechan namanya, istri dari pengusaha muda Mark Jung. Keduanya menikah 2 tahun lalu dan hari ini akhirnya resmi menyandang status orang tua dari anak pertama mereka yang berjenis kelamin perempuan.

Sayang nya bayi cantik yang Haechan beri nama Jung Haeyeong itu harus lahir prematur di usia 7 bulan karena kecelakaan yang di alami oleh orang tuanya. Rinci nya seperti ini, Haechan dan Mark berencana untuk check up kandungan rutin, naas nya di tengah perjalanan mobil Mark mengalami kecelakaan parah. Di detik detik sebelum mobil nya meledak dan terbakar, Mark menyeret tubuh nya untuk menarik tubuh istrinya keluar, Mark tidak peduli jika kepala nya mengeluarkan banyak darah bahkan seluruh tubuh nya demi menyelamatkan cinta nya.

Bahkan punggung Mark terkena ledakan karena memeluk erat Haechan agar tak terkena ledakan. Sampai akhirnya mereka di tangani dan di bawa ke rumah sakit. Yang tadinya mereka akan bahagia dengan perkembangan terbaru anak mereka, malah kejadian naas yang hampir membunuh nyawa.

"Mom... Mark hyung... bagaimana?." tanya Haechan pada ibu mertua nya dengan suara lirih.

"Mark masih di operasi Haechan, mungkin sebentar lagi selesai." jawab Taeyong.

Jung Taeyong bertugas menemani Haechan sementara suaminya Jung Jaehyun menunggu Mark yang masih di operasi.

Haechan menangis tanpa suara mengingat parah nya kecelakaan yang menimpa dirinya dan Mark, syukurlah mereka semua selamat bahkan bayi kecil mereka.

"Haeyeong benar benar jiplakan Mark hyung mom hiks... Mark hyung akan baik baik saja kan? keinginan nya untuk memiliki anak perempuan terkabul mom hiks. Anak kami perempuan hiks" Haechan tak kuasa menahan isakan nya. Matanya menatap foto anak nya yang sempat di ambil Taeyong sebelum Haeyeong di bawa ke ruangan steril.

Taeyong mengangguk. "Mark itu kuat, dia akan baik baik saja. Percaya sama mommy! Mark tidak akan meninggalkan dunia dan cinta nya."

Taeyong memeluk Haechan yang semakin terisak. Tiba tiba Jaehyun masuk ke ruang rawat Haechan, wajah nya sendu dan terlihat habis menangis.

"Jaehyun... bagaimana operasi nya? Mark baik baik saja kan?" tanya Taeyong.

"Mark, dia koma." jawab Jaehyun pelan.

"Hiks koma? hiks mommy... mark hyung ku hiks..." Haechan merasa dunia nya runtuh hari itu, ia harap Mark segera sadar karena Haeyeong pasti menunggu gendongan ayah nya.



****



Hari ini Haechan sudah di perbolehkan pulang bersama baby Haeyeong, namun sampai sekarang Mark belum juga sadar.

"Hyungie echan pulang dulu ya? baby Hae juga ikut xixixi. Hae, say goodbye to Papa!"

"Papay papa" ucap Haechan dengan suara anak kecil.

Haechan tersenyum kala Haeyeong merespon dengan senyuman lebar, ia mencium kening Mark lalu benar benar pulang. Besok Haechan akan kembali untuk menemani Mark. Begitu terus rutinitas Haechan sampai baby Haeyeong sudah berumur satu tahun.

Maka satu tahun pula Mark setia memejamkan matanya. Dokter mengatakan jika luka luka di tubuh Mark sudah 100 % sembuh, namun seperti nya Mark belum menunjukkan tanda tanda terbangun dari koma.

"Papa lama banget ya dek, papi udah kangen banget... adek juga kan?"

Seolah mengerti perkataan sang papi, Haeyeong mengangguk sambil bergumam tidak jelas dan menunjuk Mark.

"Nyunyun nyun pwi ciii"

"Lucu banget sih Haeyeong" Haechan mencubit pelan pipi gembul Haeyeong. Haeyeong sangat lucu dengan jepit rambut berwarna pink bergambar beruang putih dan hiasan love kecil, lucu sekali.

Dream OneshootWhere stories live. Discover now