8 - Trust Me

19.5K 1.5K 31
                                    

Author POV

Hyerin menarik tangan Sehun memasuki kamarnya, membawa Sehun ke balkon kamarnya.

"jadi apa yang mau sunbae jelaskan padaku?" ucap Hyerin datar.
Sehun menatap Hyerin, memegang kedua tangannya lembut,

"maafkan aku chagi, tapi Kai yang memulainya dulu, aku tak tau kenapa tapi dia tiba tiba memukulku. Saat aku memukul balik, dia sengaja tak membalas pukulanku karena agar terlihat aku yang bersalah dimatamu, dia ingin merebutmu dariku Hye.. mendengar dia bicara begitu, aku tak bisa diam saja, aku hanya tak ingin gadisku diambil oleh pria lain. Bukan aku yang memulainya, Not Me! percayalah padaku chagi-ah" ucap Sehun panjang lebar, kedua tangan Hyerin masih dalam genggaman Sehun.

"aku tak tau harus mempercayai siapa, cerita kalian berbeda. Aku tak tau mana yang benar. Dan seharusnya sunbae tak perlu seemosi itu pada Kai karena walaupun Kai menyukaiku, aku tak menyukainya" ucap Hyerin menatapnya nanar.

"tapi chagi.. aku hanya---" sebelum Sehun melanjutkan kalimatnya Hyerin sudah memotongnya.
"sunbae, berikan aku waktu untuk berpikir. Saat ini aku benar benar tak bisa berpikir dengan baik. Jadi, lebih baik sekarang sunbae pulang" ucap Hyerin datar.

Sehun menatap Hyerin sendu, tak lama kemudian dia berkata...

"baiklah. Aku tak ingin memaksamu, aku pulang. Istirahatlah" ucap Sehun lalu mengecup singkat kening Hyerin, lalu pergi meninggalkanku, keluar dari kamarku.

"Mianhae, tapi aku butuh waktu" ucap Hyerin setelah kepergian Sehun.

❤❤❤

Setelah kepergian Sehun, Hyerin masih berada dibalkon kamarnya, masih berkutat dengan pikirannya.
"aiish! ottokae!" erang Hyerin frustasi.

Ceklek!

Tiba tiba pintu kamar Hyerin terbuka, dan menampakan sesosok namja lalu berjalan kearahnya menuju balkon, "oppa!" rengek Hyerin ketika Chanyeol sudah berada didekatnya.

"aku harus bagaimana? aku tak tau siapa yang harus kupercaya" lirih Hyerin.

"tanyakan saja pada hatimu hye.. aku juga tak melihat kejadian itu jadi aku tak bisa menentukan siapa yang benar dan salah" ucap Chanyeol lembut.

"aiisshh oppa! aku bisa gila!?" ucap Hyerin mengacak rambutnya frustasi.
"aigoo.. jangan terlalu dipikirkan nanti oppa akan coba cari tau tentang masalah itu" ucap Hyerin. "bagaimana caranya?" ucap Hyerin. "eum.. ada deh! ya sudah lebih baik kau istirahat eoh? sudah malam" ucap Chanyeol sambil tersenyum. "ne oppa" ucap Hyerin.

♥♥♥

"Hyerin!!! cepat turun. Sehun menunggumu didepan!" ucap Chanyeol yang sedang sarapan dimeja makan.

"ne oppa!" Hyerin yang sudah siap dengan menggendong tas sekolahnya, dia menuruni tangga.

"kau tak sarapan?" tanya Chanyeol setelah adiknya melewati meja makan begitu saja.

"aku tak lapar, aku ingin langsung berangkat. Annyeong oppa!" ucap Hyerin lalu bergegas pergi keluar rumah.

♥♥♥

Sehun sedang berdiri mematung disebelah mobilnya, dia melamun sampai tak menyadari bahwa orang yang ditunggunya sudah berada didepannya saat ini.

"sunbae!" teriak Hyerin membuyarkan semua lamunan Sehun, "e-eoh? kau sudah siap? kajja berangkat" ucap Sehun lalu membukakan pintu untuk Hyerin, tanpa pikir panjang Hyerin langsung memasuki mobil Sehun dan tak lama Sehun juga sudah siap duduk di kursi kemudi, kemudian dia menjalankan mobilnya dengan kecepatan sedang menuju ke sekolah.
.
.

Love Me Right [Completed]Where stories live. Discover now