Cinta ?

40 1 1
                                    

Seribu bahasan cinta, takkan pernah menemukan satu kekal.
Ia tak terdifinisi, pun tak terurai aksara.
Ia terasa, dan logika penyeimbangnya.
Jika tanpa logika, matilah ia dalam buta rasa.

Itukah yang kau ingin wahai para pecandu?
Mati tertimbun homonculus?
Hidup membodoh bertuju mati?
Lalu, kau sentuh nadi 'tuk memuja fana.
Tuhan menciptakan rasa bukan tanpa makna.
Pun, Tuhan menciptakanmu dengan akal bukan tanpa guna.

Kau nahkoda pengendali rasa.
Kendalikanlah ia berdasar fakta.

Kau mencinta, itu fakta.
Namun kau membodoh, maka t'lah berkhianatlah engkau pada Sang Pencipta...

LembarWhere stories live. Discover now