34

3.2K 358 55
                                    

sinar matahari mulai menampakkan diri, seorang gadis yang masih terlelap dalam tidurnya mengerjapkan matanya, merasa terganggu dengan cahaya matahari yang masuk ke dalam kamarnya

gadis itu membuka matanya, mulai melihat sekeliling kamar yang terasa sangat sepi

"pada kemana?" batinnya dalam hati

Ona lalu turun dari kasur dan menuju kamar mandi, mencuci mukanya lalu menggosok gigi

setelah selesai, Ona keluar dari kamar mandi lalu keluar kamar. villa benar-benar terasa sangat sepi, seperti villa tak berpenghuni

ia lalu menuju ruang makan, tak ada satupun orang disana. tetapi ia melihat mba Rina, penjaga villa milik papa Gallen

"mba Rina" panggilnya membuat wanita yang tengah membereskan dapur itu menoleh

"eh non Ona, baru bangun ya?"

Ona menunjukkan cengirannya lalu mengangguk "iya mba, yang lain pada kemana ya?"

"tadi yang lain pada keluar non, kayanya main ke pantai deh"

"ke pantai?"

"iya non, pantai depan"

"udah daritadi?"

"belum sih non, kayanya setengah jam yang lalu"

Ona mengangguk lalu duduk dikursi makan

"non mau sarapan?itu tadi mba udah masak. yang lain udah pada sarapan daritadi"

"ah iya mba, nanti aja gampang"

mba Rina mengangguk lalu tersenyum,
"kalau gitu mba permisi ya, mau beresin kamar atas"

"iyaa mba"

sepeninggalan mba Rina, Ona berdiri lalu keluar villa, melihat para teman-temannya yang tengah bermain ditepi pantai

Ona hanya bisa tersenyum miris, lihat, bahkan mereka tak membangunkan Ona untuk pergi ke pantai bersama

ia melihat Keenan yang melihat ke arahnya, Keenan lalu berlari menghampiri Ona

"hei sayang, udah bangun?"tanyanya tersenyum

Ona hanya mengangguk tanpa melihat ke arah Keenan

"udah sarapan hm?"

"belum" jawabnya singkat

"kok belum?kan udah siang ini, tadi mba Rina masak kok"

"kok ga bangunin aku?"tanya Ona pelan

"bangunin--"

"kalian ke pantai, sarapan duluan, kok ga bangunin?"

"sayang---"

"kenapa?pada kesel ya?gara-gara semalem"

"engga ih, kata siapa?"

"maaf ya, gih lanjut main"saat Ona hendak berbalik, Keenan menahan pergelangan tangan Ona

"mau kemana?"

"ONAAA SINIIIII" teriak Gladys melambaikan tangannya dari jauh

"ayo kesana"

Ona menggeleng

"kenapa lagi?"

"ya kamu pikir?"

"Na--"

"kalian aja dari awal ga ajak aku, ngapain aku kesana?"

"astaga, bukannya ga ajak, tapi kamu masih tidur, ga enak banguninnya. lagian kita main cuma didepan, pikirnya ntar kamu bisa nyusul"

ABOUT THEM, TRIPPLE TWINS(END✓)حيث تعيش القصص. اكتشف الآن