27. Siapa Dia?

169 8 0
                                    

Hari ini,
Tak lupa sepulang sekolah Raina menjemput kakaknya, Nathan.
yang landing setelah jam pulang sekolah Raina.

"Rai? Lo pulang bareng gue kan?" Tanya Lion.

Raina menggelengkan kepala.

"Kenapa?" Ucap Lion kembali.

"Ada acara" Sahut Raina.

"Acara? Acara Apaan? Rapat Osis? Gue tungguin" Ucap Lion.

"Bukan" Sahut Raina.

"Terus?" Tanya Lion.

"Udah ya, gue buru-buru. Bye" Ucap Raina yang kemudian berlari meninggalkan Lion.

"Loh loh Rai?" Teriak Lion.
"Mau kemana sih dia?"

Tak lama mobil mang Dimas datang menjemput Raina.

"Yuk Mang, Jalan" Sahut Raina.

Lion mengikuti mobil Raina dibelakang.

Namun, sial. baru setengah perjalanan, Lion kehilangan jejak Mang Dimas.

Akhirnya, Lion memutuskan memutar arah menuju rumah Raina.

Sesampainya di Bandara.

Ternyata, Nathan sudah menunggu Raina di dalam Bandara.

"Kak Nathan!!" Sahut Raina yang kemudian berlari memeluk tubuh Nathan. Kakak nya itu.

"Raina kangen" Ucapnya.

"Kakak juga" Sahut Nathan sembari membalas pelukan adiknya.

"Kak,pulang yuk" Ucap Raina.

Mereka pun berjalan menuju mobil. Sedangkan Mang Dimas menurut dibelakang sambil membawa barang milik Nathan.

Setelah menghabiskan sekitar 30 menit waktu perjalanan, Akhirnya mereka sampai dirumah.

Lion yang berada di seberang rumah Raina, Segera bersembunyi dibalik pohon.

Raina keluar dari mobil bersamaan pula dengan Nathan.

Nathan menemui Adiknya sambil memainkan rambut Adik kecilnya itu.

Raina pun langsung memeluk tubuh Kakaknya. Melepas Rasa rindunya selama ini.

"Siapa sih dia? Kok deket banget sama Raina? Jangan-jangan... Raina selingkuh?" Sahut Lion.

Raina dan Nathan segera masuk kedalam rumah menemui kedua orangtua nya.

Lion menyalakan motornya dan kembali kerumahnya.

"Nathan" Ucap Mama Silvi yang kemudian memeluk anak kesayangannya itu.

"Hey, Jagoan papa!" Sahut Papa Rizky yang menepuk belakang pundak Nathan dan kemudian memeluknya.

Setelah, momen keluarga itu berlangsung.

Raina mengistirahatkan dirinya di kamar.

Tok..tok..tok

terdengar ketukan kamar Raina.

"Ini Kak Nathan" Sahut Nathan.

"Masuk Kak" Jawab Raina yang kemudian beranjak dari tempat tidurnya.

"Gimana kemarin?" Tanya Nathan.

"Apa?" Sahut Raina.

"Kamu lupa? kan kemarin kamu bilang kalau kamu ditembak cowok. Nah sekarang kakak mau tau apa jawaban kamu" Ucap Nathan penasaran.

"Selalu deh,Inget kalau beginian" Jawab Raina.

"Hehe, gimana? " Tanya Nathan kembali.

"ya gitu deh" Jawab Raina membuat Nathan semakin penasaran dibuatnya.

StainWhere stories live. Discover now