NEGERI PERSAUDARAAN

88 13 0
                                    

Aku adalah batu karang
Yang selalu ditampar air garang
Kau adalah angin segar
Yang selalu membelaiku sampai ke dasar

Kita adalah semesta
Yang tak pernah memikirkan kasta
Bahkan ketika bencana ikut serta
Erat berpegang dengan ikatan nyata

Pemecah itu bagai belati
Dia menusuk pemikiran kita sampai mati
Jangan biarkan dia merasuk hati
Pisaunya bahkan tak mampu mengkuliti

Dengarlah saudaraku sedarah
Jangan halangi aku untuk melindungimu dari panah
Ikhlaslah saudaraku tak sedarah
Biarkan aku menjadi tamengmu di berbagai arah

Ibu pertiwi melahirkan aku dan kau
Dia meninggalkan kita di bumi pertiwi yang hijau
Lantas pantaskah kita beradu pisau?
Mari saling melindungi bukan saling membisu

Oh, indonesiaku sayang
Ini kami yang sedikit badung
Yang satu dengan lainnya masih ada rasa canggung
Tapi tunggu kami di puncak gunung
Akan kami buat pemecah itu terbaring




Pekanbaru, 10 November 2018

Oleh: Tomuso Suryani

#festivalpuisigbspirit2018
@gbspirit

Festival Puisi GBSpirit 2018Where stories live. Discover now