BAB 2 : PENGANTIN PRIA PENGGANTI

5.6K 677 33
                                    

"Ya Allah jika dialah tulang rusukku yang hilang, tumbuhkanlah rasa cinta ini untuknya

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.


"Ya Allah jika dialah tulang rusukku yang hilang, tumbuhkanlah rasa cinta ini untuknya. Jadikanlah hamba sebaik-baiknya imam untuk keluarga kecil kami kelak"

✨Langit Pratama Arjuna✨


"Apa-apaan ini Hermansyah?" tanya Ayah Seno terdengar menggeram setelah mendengar bahwa yang akan menikahi putrinya adalah lelaki yang berbeda.

Sebagai seorang Ayah, ia merasa dipermainkan.

"Sekali lagi maafkan keluarga kami Sen, ini di luar kendaliku sebagai kepala keluarga Arjuna." ucap Ayah Hermansyah penuh penyesalan. "Dia putra kebanggaanku Langit Pratama Arjuna, kau sudah tahu pasti bagaimana sepak terjang putra pertamaku itu di kenal selama ini," Hermansyah kembali memberi penjelasan.

"Tetapi putriku hanya mencintai putra kedua mu!" jawab Ayah Seno dengan lantang meski merasa frustrasi membayangkan bagaimana kekecewaan putri bungsunya nanti.

"Ini permintaan Nirmala dan aku juga menyetujuinya. Tolong, pikirkan ini sekali lagi Seno. Kau tidak ingin bukan putri kesayanganmu itu menanggung malu dan menerima kenyataan bahwa dia sudah ditinggal oleh calon suami yang dicintainya di hari pernikahannya sendiri?" ujar Ayah Hermansyah masih berusaha meyakinkan calon besan sekaligus suami dari mendiang sahabat istrinya.

"Istriku Nirmala sudah membuat keputusan ini, dan aku rasa ini adalah keputusan yang terbaik. Almarhumah istrimu juga pasti akan senang di atas sana Seno! Pesan almarhumah Fatiah hanya ingin menjadikan salah satu putra Nirmala sahabatnya untuk menjadi menantunya dengan menikahi Sabrina putri bungsu kalian dan aku yakin Seno, ini adalah cara Allah menyatukan mereka. Percayalah bahwa jodoh putrimu adalah putra pertamaku Langit, bukan putra bajingan bungsuku itu!"

Hingga di detik-detik sebelum ijab qobul harus segera di berlangsungkan, Ayah Seno pun akhirnya menyetujui keputusan sahabat mendiang istrinya dengan menjadikan putra sulung mereka sebagai pengantin pria pengganti untuk putrinya. Keputusan itu pun di sambut senyum lega oleh Ayah Hermansyah. Ia yakin sang istri pasti begitu senang mendapati keinginannya akan segera terpenuhi.

"Baiklah lakukan pernikahan ini. Aku akan merestuinya. Pastikan bahwa putra pertamamu itu takan menyakiti putri kesayanganku."

"InsyaAllah, aku dan Nirmala yakin, Langit putra kami akan memperlakukan putrimu sebaik mungkin. Dia adalah laki-laki yang begitu menghormati seorang perempuan sebagaimana putraku itu menghormati bundanya sendiri." jawab Ayah Hermansyah penuh keyakinan.

"Dimana Langit?" Ayah Seno kemudian bertanya keberadaan calon pengganti menantunya.

"Apa kau tidak ingin membicarakan hal ini kepada putrimu Sabrina terlebih dahulu?"usul Ayah Hermansyah.

"Putriku akan lebih memilih membatalkan pernikahan ini walaupun dirinya harus menanggung malu seorang diri daripada harus menikah dengan lelaki yang tidak dicintai-nya."

Wedding Because AllahWhere stories live. Discover now