CHAPTER 21 - Kehidupan baru

1.1K 149 9
                                    

Alunan musik menambah suasana hangat dan romantis di sebuah acara pernikahan Aldebaran dan Andin. Semua anggota keluarga baik keluarga jauh maupun keluarga dekat, serta teman-teman mereka turut hadir dalam acara tersebut.

Di ruang tata rias Andin masih sibuk di make up oleh seorang MUA langganan Vera.
Sementara Aldebaran sudah lebih dulu keluar untuk melangsungkan akad nikah dengan penghulu.

" Apa sudah siap pak Aldebaran? " Tanya penghulu

" Insyallah siap pak "

" Baik, kita mulai sekarang ya "

" Bismillahirrahmanirrahim" Aldebaran berjabat tangan dengan Denis sebagai paman dari Andin

" Saya nikahkan engkau Aldebaran Alfahri dengan ponakan saya bernama lengkap ANDINI PUTRI GABRIELLA dengan maskawin seperangkat alat sholat dibayar tunai "

" Saya terima nikahnya ANDINI PUTRI GABRIELLA binti Surya Saputra dengan maskawin seperangkat alat sholat disebut tunai "

" Bagaimana para saksi? Sah? "

" SAH! " ucap seluruh para undangan sebagai para saksi.

" Alhamdulillah " mereka pun berdoa atas lancarnya acara akad dari pernikahan Aldebaran dan Andin.

---

Acara selanjutnya adalah acara resepsi, terlihat Aldebaran dan Andin yang tengah berjalan menuju pelaminan diiringi oleh pihak Orangtua. Kedua pengantin itu saling memancarkan senyum bahagia mereka.

Sampai di tengah pelaminan mereka bergandeng tangan.
" Din..terimakasih ya udah percayai aku sebagai pendamping hidup km " ucap Aldebaran

" Sama-sama sayang, terimakasih juga karna km udah mau menikahi aku dengan segala kekurangan ku ini "

" Aku menikahi km bukan karna kekurangan atau kelebihan km, aku menikahi km karna aku cinta km apa adanya, orang mau bilang km jelek, murahan, dan segala macem aku gak peduli yang jelas sesuai janji aku, insyallah aku akan bahagiakan km kita rawat bayi yang ada di dalam kandungan km " ucap Aldebaran

" Dan yang pasti cinta kita akan selamanya " lanjut Andin

" I Love you " ucap Aldebaran

" I Love you too "

Mereka saling berpelukan menyambut hari bahagia mereka diiringi tepuk tangan dari para tamu. Setelah berpelukan tak lupa Aldebaran juga mencium kening Andin.

" Kita ke atas yuk " Andin mengangguk ucapan Aldebaran

Mereka bergandeng tangan menuju ke atas pelaminan dan duduk di kursi sofa panjang yang tersedia untuk mereka.

Setelah itu seluruh tamu naik ke atas pelaminan untuk memberikan selamat untuk kedua pengantin itu.


Andin POV

Ketika dua orang yang sedang menjalin hubungan saling peduli satu sama lain, mereka akan menemukan cara untuk membuat hubungan berjalan dengan baik.
Aku bahagia bisa menghabiskan waktu bersamamu, meski dengan cara yang paling sederhana, karena ini anugerah yang terindah.
Terima kasih telah menemaniku dalam petualangan paling menakjubkan dalam hidupku. I love you Aldebaran Alfahri

---

Akhirnya acara pun selesai Aldebaran dan Andin pun berencana pulang ke apartemen milik Aldebaran yang sudah Ia sewa beberapa hari yang lalu.

CINTA DAN LUKANYA [Selesai]Where stories live. Discover now