IK 18: SOSIAL MEDIA (Pandai memilah dan memilih)

40 13 0
                                    

"Pada hakikatnya, apa yang kau lihat dan baca di suatu media akan membekas di pikiranmu."
______________________________

Bagai sebuah pisau apabila di goreskan ke tanganmu,
Akan meninggalkan bekas luka dan rasa sakit.
Yang apabila di obati,
rasa nyeri itupun hilang walau tetap saja masih meninggalkan bekas.

Sesungguhnya apa yang engkau baca dan engkau lihat,
Pasti akan tersimpan di memorymu.
Kecuali, jikalau sesuatu yang berbau kebaikan dan pelajaran hidup.
Kadang engkau merasa bersalah.
Namun, sepersekian detik kemudian semuanya seakan lenyap dari benakmu,
Tapi, entahlah mengapa bila sesuatu yang kurang baik kau lihat itu akan dengan mudahnya tersimpan di benakmu.

Ragamu memang berada di tempat hunianmu,
Namun, jiwamu kini menjelajah ke penjuru dunia.
Bahkan, yang tak pernah kau jangkau sekalipun sekarang bisa kau jangkau hanya dengan menggunakan "Sosial Media".

Kau tahu?
Apa yang kau lihat dapat berdampak buruk bagi pikiranmu, bahkan itu bisa menjalar ke tubuhmu.
Kau tahu?
Perbuatan buruk akan berakhir buruk pula,
Jadi mulai dari sekarang hilangkanlah apa-apa yang kurang baik yang sering kau lakukan.
Jangan turuti hawa nafsumu,
Karena sesungguhnya hawa nafsumu hanya akan membuatmu tersesat.
Senantiasalah engkau melawannya,
Jangan turuti kemauannya, sebab ia adalah musuh terbesarmu.

Sumber kemaksiatan itu sangat banyak,
Bahkan sosial mediapun banyak berisikan sesuatu yang dapat menjerumuskanmu kepada kemaksiatan.
Kau tahu?
Apa-apa yang menurutmu indah,
Belum tentu akan menghasilkan keindahan pula.

Mulai dari sekarang pandai-pandailah memilah dan memilih,
Mana yang baik untuk di ambil.
Dan mana yang harus di buang,
Agar pikiran kita senantiasa berisikan sesuatu yang berbau kebaikan, sehingga kelakuan kita juga mengikuti.
Tinggalkanlah apa-apa yang kurang baik untukmu.
Walaupun sulit rasanya,
Engkau harus terus berusaha.
Karena usaha tak akan pernah menghianati hasil.

Dan senantiasalah engkau berdo'a kepada Allah subhanahu wata'ala agar di jauhkan dari segalah kejahatan yang ada pada orang lain, maupun yang ada dalam dirimu.
Dan senantiasalah engkau memuji Qalam-Nya. Semoga dengan begitu Allah mengabulkan segala do'amu.

Aamiin

#Maaf bila ada salah kata.
#Jangan lupa komen di kolom komentar.

INSPIRASI KATA (ON GOING)Where stories live. Discover now