13. York (When The Art Tells)

0 0 0
                                    

Prompt: Perang Seratus Tahun, menjadi peristiwa penting dalam sejarah yang mengubah kehidupan sosial, politik, ekonomi, dan budaya di wilayah tersebut.
Genre: Historical

Masih ingat tentang Mont Saint-Michel, sebuah bangunan mirip kastel yang berdiri di atas pulau berbatu?

Berada di Selat inggris yang memisahkan daratan Prancis dan Inggris, menjadikan
Mont Saint Michel memiliki peranan penting dalam sejarah Prancis. Dulunya arsitektur ini digunakan sebagai benteng pertahanan pada Perang Seratus Tahun melawan Inggris. Pertahanan yang kuat membuat pulau ini tidak mampu ditembus oleh pasukan Inggris.

Perang Seratus tahun benar-benar menjadi peristiwa penting dalam sejarah yang mengubah kehidupan sosial, politik, dan budaya di wilayah tersebut. Pelabuhan-pelabuhan terkenal di sana berkembang menjadi pusat perdagangan internasional. Dalam bidang seni dan sastra, muncul juga moralitas dan penggambaran cerita keagamaan yang dramatis.

Salah satu arsitektur terkenal pada masa itu adalah Katedral York Minster yang didesain dengan ciri khas gaya Gotik. Penglihatanku saat ini memberiku banyak sekali visual-visual baru. Aku dapat melihat arsitektur Gotik secara langsung dan itu benar-benar menjadi pemandangan yang luar biasa!

Pilar-pilar tinggi menemani perjalanan turis sepanjang koridor katedral. Pointed arch pada langit-langit tampak begitu indah dan memberi kesan megah, sungguh melambangkan kemuliaan dan kekuasaan Tuhan. Biar kujelaskan, pointed arch itu tampak seperti mahkota runcing dengan kedua sisi yang bertemu di bagian puncak. Elemen arsitektur ini sangat penting dalam arsitektur Gotik.

Hm, sebenarnya masih banyak pengaruh Perang Seratus Tahun terhadap peradaban kedua belah pihak. Namun, sepertinya cukup itu saja yang dapat kuceritakan hari ini. Aku memang cepat lelah kalau sudah berhubungan dengan sejarah.

So, sampai jumpa di lain waktu.

WanderlustWhere stories live. Discover now