Part 14

1.3K 144 53
                                    

Halloooo....!!
Apa kabar kalian?

Hayoo siapa yang udah nungguin bulan madu si bapak ama sooyoung?😂

Hayoo siapa yang udah nungguin bulan madu si bapak ama sooyoung?😂

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

(Gantengnya bisa munduran dikit gak sih, Pak? Kasian nasib jantung saya😢)

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

(Gantengnya bisa munduran dikit gak sih, Pak? Kasian nasib jantung saya😢)

---

Happy reading~

Akhirnya tiba juga di Bali, Taehyung dan Sooyoung segera menuju sebuah rumah milik orangtua Taehyung yang terletak di pinggir pantai Kuta.

"Rumah pantai yang indah," kata Sooyoung kagum pada rumah mungil itu.

Ini adalah rumah idamannya, sejak dulu ia selalu memimpikan bisa memiliki rumah di dekat pantai, dan sekarang ia mendapatkannya meskipun hanya satu minggu.

"Rumah ini jadi tempat istirahat Papa, Mama kalau lagi senggang, mereka pasti kesini buat menikmati sunset berdua. Kamu juga pasti suka,"  tutur Taehyung membuat Sooyoung semakin tak sabar, tapi sunset masih sekitar 2 jam lagi.

"Gimana kalo kita jalan-jalan dulu dipantai?" Usul Sooyoung yang disambut dengan baik oleh Taehyung.

Mereka berdua menyusuri pantai dengan bertelanjang kaki, sesekali ombak menghampiri kaki mereka dan menyapu pasir disekitarnya. Namun, mereka tak peduli, mereka tetap berjalan sambil berpegangan tangan dalam diam.

"Terima kasih," ucap Sooyoung memecah kesunyian diantara mereka.

Taehyung menyerngit, "Untuk apa?"

"Kakak udah jagain aku selama aku sakit, dan aku belum ngucapin terima kasih ke kakak."

"Itu sudah jadi kewajiban aku, kamu gak perlu bilang terima kasih."

Sooyoung kembali terdiam, matanya memandang ke tengah laut yang seolah tak berujung. Ia merasa begitu bebas.

"Kak, ijinin aku berterima kasih sekali lagi," pinta Sooyoung.

"Kali ini untuk apa?"

"Terima kasih sudah hadir dalam hidup aku, dan membawa aku ke tempat seindah ini," tiba-tiba gadis itu memeluk Taehyung dengan erat, nuansa romantis memang membuat suasana hati ikut menjadi melankolis. Taehyung hanya tersenyum dan membalas pelukan Sooyoung, ia yakin bulan madunya akan berjalan dengan lancar.

Guru Tampan ✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang