18 Februari 2022

562 203 16
                                    

DWC #18
[Buat tulisan yang diakhiri dengan kalimat, "Mencintaimu sama seperti menggenggam angan kosong."]

:.:.:

|| Poem ||

|| 165 words ||

Jarak kita barangkali hanya serentangan tangan

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Jarak kita barangkali hanya serentangan tangan

Semata berseberangan satu ruas jalan

Bukannya dipisahkan sepasang tebing dan jurang

Walau hanya dibutuhkan satu tarik napas untuk satu panggilan

Menyapamu sesulit menjerit dengan sekujur tubuh telah tenggelam


Kala kau menyapa lebih dulu, kukenali suaramu dengan mata terpejam

Meski hanya sesingkat satu kata salam dan dua kalimat tanya

Rasa bahagiaku berlangsung empat hari tiga malam lamanya

Sampai aku mesti menampar diri di hari kelima

Statusmu sudah berganti di sosial media

Foto diriku di sisimu tergantikan olehnya

Namun, tak dinyana

Melupakanmu bagai mencoba mengusir lagu yang mengiang dalam kepala


Bukan lagi tanganku yang kau cari seperti dahulu

Bukan lagi jaketku yang melingkari bahumu

Bukan lagi sosokku yang kau harapkan hadir

Bukan lagi rayuanku yang membuat hatimu berdesir

Meski akunmu kublokir

Membencimu tak ubahnya berusaha mencencang air


Jadi, kubuat akun palsu

Melihat senyummu lebih jelas

Mendengarmu tertawa dengan lepas

Kubilang hatiku sudah usai menyayangimu itu bohong

Pun aku harus tetap berhenti bermimpi di siang bolong

Mencintaimu sama seperti menggenggam angan kosong.

:.:.:

"I saw you smilin' on my phone

You had someone else's sweater on

Everyone smiles but I could tell

It sure looked like you're doing well."

Someone Just Like You,
song by Rasmus Hagen & Ebba

Someone Just Like You,song by Rasmus Hagen & Ebba

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

A/N. Lagu di mulmed enak baaat didengerin

Doakan saya masih hidup sampai 10 hari ke depan ( /'-')/

Next >>> 19 Februari 2022

OracularWhere stories live. Discover now