Chapter 6

3.4K 364 28
                                    

✴✴✴

"Petron kau membawa mereka sekaligus" Tao berucap dengan kagum, dia selalu kagum terhadapnya. Pantas saja dia selalu di banggakan oleh raja.

Situasi yang terjadi saat itu sebenarnya biasa saja, seperti bertemu teman lama. Hanya saja Taehyung menatap tajam Kai sedangkan yang di tatap hanya tersenyum miring. Dan untuk Kris dia hanya menatap Chanyeol dalam diam, sedikit canggung memang.

"Bagaimana kalian bisa menemukan kami dengan cepat?" Tanya Amanda

"Oh, kami menunggang peliharaannya" jawab Tao sambil menunjuk Kris.

"Peliharaan Taehyung juga ikut membantu"

"Aku tidak melihat peliharaan apapun di sekitar kita" ujar Kyungsoo.

Lalu Taehyung langsung memperlihatkan sebuah benda kecil yang berbentuk hampir menyerupai ubur-ubur di tangannya, benda itu kecil seperti permen jelly. Benda itu semakin besar seukuran telapak tangan memiliki warna baby blue matanya bulat seperti kucing.

"Ini peliharaanku namanya Zelle"

Zelle langsung melompat ke atas kepala Taehyung, dia terlihat nyaman di atas kepala majikannya itu

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Zelle langsung melompat ke atas kepala Taehyung, dia terlihat nyaman di atas kepala majikannya itu. Semua yang ada di sana merasa sangat gemas terhadap peliharaan Taehyung, terkecuali untuk Kai karena dia sudah tau mengenai peliharaan Taehyung.

"Peliharaanmu lucu sekali, boleh aku menyentuhnya" Luhan sangat gemas pada Zelle dia benar-benar ingin menyentuhnya.

"Tentu saja, jika dia mau. Karena dia tidak begitu menyukai orang baru" Lalu Taehyung meraih Zelle memangkunya di kedua telapak tangannya, Luhan langsung mengelus kepalanya. Rasanya lembut dan licin benar-benar mirip jelly, Luhan mengambil Zelle dari pangkuan tangan Taehyung. Dia memegangnya seperti memegang boneka beruang, dia juga menarik tentakel-tentakel mungil itu. Membuat Zelle memberengut tak suka.

"Jangan menarik tentakelnya seperti itu, memangnya dia mainan karet?" Taehyung langsung mengambil alih Zelle, Zelle sendiripun langsung bertengger di ceruk leher Taehyung.

"Ngiing..Ngiing" Zelle bersuara dengan suara lucunya, Taehyung mengerti dengan ucapan Zelle. Dia takut terhadap Luhan, karena Luhan telah menyakitinya.

"Dia bilang dia takut padamu, karena kau menyakitinya" Taehyung sendiri juga tidak menyukai sikap Luhan terhadap peliharaannya, dia sendiri saja tidak pernah menyakiti Zelle.

"Tapi dia sangat lucu, aku sangat gemas padanya" Luhan memasang wajah kecewanya, karena Zelle takut padanya.

"Makanya Lu jangan seenaknya, kau sendiri saja jika di tarik pipimu pasti akan sangat marah"

Forest Of SecretsWhere stories live. Discover now