8.Perahu Nabi Nuh

71 65 4
                                    

Pernahkah kamu mendengar cerita daratan yang menjadi lautan? Sekarang simaklah cerita tentang perahu Nabi Nuh yang melayari lautan. Sebenarnya, lautan itu awalnya daratan. Namun, Allah menenggelamkan daratan karena umat Nabi Nuh membangkang terhadap Allah dan Nabi Nuh.

"Buatlah perahu yang besar, wahai Nuh!" Perintah Allah. Nabi Nuh bingung. Di tempat tinggal mereka, tidak ada sungai, pantai, maupun lautan. Karena ketaatannya, Nabi Nuh pun membuat perahu. Nabi Nuh dibantu oleh pengikutnya. Ada yang bertugas mencari kayu, memotong kayu, merakit perahu, dan lain lain.

Kegiatan Nabi Nuh dan pengikutnya membuat perahu diolok - olok oleh kaumnya. "Aneh sekali! Mengapa Nuh membuat perahu, padahal disini jauh dari sungai atau lautan? Hahahaha....." Mereka berkata sambil tertawa mengejek.

Nabi Nuh dan pengikutnya diam saja. Mereka tetap meneruskan pekerjaan membuat perahu. Beberapa waktu berlalu, perahu hampir jadi. Perahu itu berukuran besar. Kaum Nabi Nuh terus mengolok-olok.

"Hahaha... Buat apa perahu kalau tidak bisa berlayar.?" Ucap mereka.

Tak berapa lama, Allah memerintahkan nabi Nuh mengumpulkan pengikutnya dan beberapa hewan berpasangan. " Aku akan menurunkan azab kepada orang-orang yang tidak beriman kepada-Ku. Masuklah kalian ke perahu"

Semua pengikut Nabi Nuh Dan hewan-hewan itu masuk ke perahu. Hujan turun dengan deras. Angin berhembus dengan kencang. Terjadilah banjir besar. Perahu Nabi mulai berlayar. Di kejauhan, Nabi Nuh melihat kaummnya tenggelam, termasuk anak Nabi Nuh yang tidak mau beriman.

" Berimanlah kepada Allah, lalu masuklah ke perahu Ini, anakku," kata Nabi Nuh. Kan'an menolaknya. Dia terus berenang dan terus mencari daratan. Namun, jangankan daratan, gunung pun tenggelam karena banjir.

Perahu Nabi Nuh terus berlayar. Setelah 40 hari berlayar, banjir pun surut. Perahu Nabi Nuh berhenti berlayar. Daratan telah menghijau. Banyak tanaman bermunculan. Nabi Nuh, para pengikutnya, dan hewan-hewan keluar dari perahu. Mereka memulai hidup baru.

Hari-Hari Istimewa Dan Bersejarah Dalam Islam Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang