13.Penyerangan ka'bah

72 50 7
                                    

Tahukah kamu, sebelum nabi Muhammad lahir, ada tentara yang mengendarai gajah yang mencoba menghancurkan Ka'bah.

Pasukan bergajah itu dipimpin oleh Abrahah. Sebenarnya, para gajah itu tidak senang dijadikan hewan tunggangan oleh Abrahah dan pasukannya. Namun, mereka dipaksa dan disiksa.Para gajah sangat bersedih.

Mengapa pasukan Abrahah ingin menghancurkan Ka'bah? Abrahah tidak ingin Ka'bah menjadi tempat ibadah. Namun, usaha Abrahah akan sia sia. Ka'bah dijaga oleh sang penjaga, yaitu Allah SWT.

Abrahah berhasil memasuki Mekkah. Dia bersama pasukannya telah melihat Ka'bah dari kejauhan. Mekkah saat itu sangat sepi. Abdul Muthalib, kakek Nabi Muhammad, sudah mengetahui rencana Abrahah.

"Wahai penduduk Mekkah, Abrahah dan pasukannya akan menyerang kota Mekkah, khususnya Ka'bah. Kita harus mencari tempat berlindung. " Seru Abdul Muthalib.

Sebelum sampai di depan Ka'bah, Allah seketika mengirimkan sekelompok burung ababil. Burung-burung ababil menyerang Abrahah dan pasukannya dengan batu panas. Gajah-gajah berlarian. Semua gajah diselamatkan oleh Allah. Namun, Abrahah dan pasukannya seketika tewas. Mereka gagal merusak Ka'bah sebab ka'bah dijaga langsung oleh Allah.

Tahun penyerangan Abrahah disebut tahun gajah. Beberapa waktu kemudian Nabi Muhammad lahir di tahun gajah.

______________________________________

Cerita ini ada di surah Al-fill ayat 1 sampai 5.

Oh iya burung ababil masih ada loh sampai sekarang. Ditemukan di Gaza. Tau Gaza kan?
______________________________________

Hari-Hari Istimewa Dan Bersejarah Dalam Islam Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang