Complicated

222 30 5
                                    

Nayeon menutup pintu kamarnya. Dengan atasan kaus putih tanpa lengan dan bawahan celana panjang hitamnya, perempuan itu melangkah ke ruangan tempat ia dan kedelapan sahabatnya biasa berkumpul. Menghabiskan sisa waktu di hari yang panjang bagi Nayeon dan member TWICE lainnya.

Di depan ruang televisi yang berukuran cukup besar itu, Tzuyu dan Chaeyoung bersandar pada sofa. Member yang lain belum terlihat. Masih berada di kamarnya masing-masing. Beberapa menit yang lalu, mereka baru saja tiba dari gedung Agensinya. Membahas tentang persiapan comeback TWICE yang sudah semakin dekat.

"Nayeon Unnie gabung sini! kita lagi live di Instagram," ucap Tzuyu sambil mengikat rambutnya.

Nayeon lantas duduk diantara Chaeyoung dan Tzuyu. Handphone yang digunakan untuk live malam ini, ialah milik Chaeyoung yang menampilkan senyum ketiga perempuan itu di layar. "Annyeong, ONCE!" Sapa Nayeon. "Kalian baik-baik saja, kan?" tanyanya yang langsung dipenuhi balasan di kolom komentar.

"Sebentar lagi kita akan merilis album baru, yeay!" seru Chaeyoung. Pun Tzuyu yang ikut bersorak, "jadi kita akan sering bertemu dengan kalian!"

Dalam siaran langsung itu, ketiganya membicarakan banyak hal. Kini Chaeyoung dan Tzuyu tengah meminta saran pada salah satu Unnienya itu dan juga pada ONCE. Membahas tentang warna rambut apa yang tepat untuk mereka, di comeback TWICE selanjutnya.

Sambil memperhatikan kolom reply, Tzuyu berseru, "Oh, Unnie! ada yang bertanya padamu." Nayeon ikut menyimak pertanyaan itu — "Bagaimana syuting drama seriesmu? Apa semuanya berjalan dengan lancar? Apa Nayeonnie menikmatinya?" ucap Tzuyu yang membacakan salah satu komentarnya. Perempuan itu kemudian mengalihkan pandangannya pada Nayeon yang masih mengatupkan bibirnya.

Chaeyoung menimpali, "gimana syutingnya, Kak?" seingatan Chaeyoung, perempuan disampingnya itu belum pernah berbagi cerita tentang dirinya yang menjalani syuting akhir-akhir ini. Yang Chaeyoung tahu hanyalah jika ada jadwal syuting, Nayeon akan meninggalkan dorm ketika para member masih di kamarnya masing-masing. Lalu Nayeon baru tiba di kamarnya kembali ketika member yang lain sudah terlelap. Selalu saja seperti itu. Maka sudah cukup lama, sejak terakhir kali Nayeon bisa ikut bersantai di ruangan itu bersama dengan Chaeyoung dan Tzuyu seperti saat ini.

Nayeon lantas terkekeh pelan, menyembunyikan keinginannya untuk tidak menjawab pertanyaan itu — membahas tentang drama seriesnya. Namun melihat bagaimana Chaeyoung dan Tzuyu yang saat ini menantikan jawaban dari dirinya, Nayeon kemudian menghela nafas, "semua berjalan dengan lancar dan aku sangat menikmatinya. Tapi kadang aku merasa kesepian, karena gaada dua adik kecil ini," ucap Nayeon sambil merangkul dua perempuan di samping kanan-kirinya. Lalu disambut oleh pelukan hangat dari Tzuyu dan Chaeyoung.

"Oh, jadi adiknya cuma dua aja? Yang ini gak dianggep?" suara itu berasal dari Dahyun yang baru menginjakkan kakinya di ruangan itu. Disusul para member lainnya yang satu per satu keluar dari kamarnya. Menuju ruang makan untuk sekadar mengisi perut mereka.

Nayeon kemudian tergelak, perempuan itu melupakan satu lagi adiknya yang kini sudah bersila di samping Tzuyu, bergabung dengannya dalam siaran langsung itu. Dari ruang makan, Mina yang mendengar ucapan dari Dahyun itu menyahut, "tapi sebenernya kita semua memang adiknya Nayeon."

Sana yang ikut menyimak, mengangguk setuju, "ne, majayo! Mina kalo ngomong emang selalu bener."

"Itu karena Nayeon yang paling tua di antara kita," tambah Jeongyeon.

"Tapi yang manggil Unnie atau Kak ke Nayeon cuma DaChaeTzu, doang," timpal Momo lalu menopang dagunya.

Jeongyeon kemudian mengecilkan volume suaranya, supaya hanya terdengar oleh tiga perempuan selain dirinya yang berada di meja makan itu. "Ya lo lupa, Mo?! Nayeon sendiri yang gamau kita manggil dengan kedua sebutan itu lagi ke dia?"

Till I Met You.حيث تعيش القصص. اكتشف الآن