4. Haechan Marah.

1K 99 7
                                    

HAI GUYS!
JANGAN LUPA VOMMENT YA! 👍
TANDAIN KALO ADA TYPO.
***

"Oke, jangan lupa nanti kalian hapalkan ya,"

Guru Seni Budaya itu keluar karena jam pelajaran sudah selesai. "Lo nanti mau apa Ju?" tanya Somi.

"Gatau, bingung. Tapi kalo dance dance gitu biasanya lagu kpop gitu ga sih? Iya kan?" ucap minju sambil memasukkan kotak pensilnya ke dalam tas.

Oh ya, tadi guru Seni Budaya kelas mereka memberi tugas praktek. Untuk yang cowok mereka memiliki tugas praktek bernyayi, sedangkan yang cewek menari, lagu yang di pilih bebas.

Sebenarnya Somi jadi curiga, apa gurunya ini tipe tipe om-om mesum gitu? Kenapa cowok nyanyi sedangkan cewek malah menari?

"Nah itu, gue cari lagu yang gue suka deh nanti. Tapi kita jangan sama," Somi memakai tanya lalu berdiri, berniat menghampiri Haechan.

"Iya sip, lo kasih tau aja lo mau yang mana nanti." Minju pergi dengan Jaemin, pacarnya. Kaget ga lo? Gue sih ngga.

"Ayo yang,"

"Lu jangan joget yang macem-macem lu ya, awas aja." mereka berjalan bersebelahan
"Iya ya elah, ini lu mau nganter si Ryujin nih?" tanya Somi.

"Ya mau gimana lagi, gua harusnya begitu. Lu sabar ya, siapa tau Mama nanti dapet hidayah lagi."

"Emang Mama lo gak suka ya sama gue?" tanya Somi "Ngga yang, gua juga gatau kenapa Mama tiba-tiba jadi gini. Cuma kayaknya perusahaan lagi turun gitu, makanya perusahaannya bokap Ryujin kerjasama sama punya bokap gua. Jadi yaa.. Lu tau deh gimana, maaf ya?"

"Dih kenapa minta maaf coba, kan bukan salah lu." Somi mengusak rambut Haechan lalu menepuk pundak cowok itu.

"Dah ah, gue balik ya? Jangan ngebut nanti," Somi berjalan cepat ke arah halte.

"Hati-hati yang!" teriak Haechan.

"Gimana jadinya gue kalo lo pergi chan."

***

3 Minggu sudah berlalu. Hari ini tugas praktek Seni Budaya dilakukan di aula sekolah.

Praktek menyanyi dilakukan lebih dulu, baru setelah itu dance. Haechan mendapat giliran tampil pertama, bagaimana rasanya? Ahh, mantap!

"Okey, sekarang kita langsung mulai aja, ayo yang tampil pertama. Silahkan," Mark menjadi MC​, anjay MC. Untuk acara ini, ngomong-ngomong Mark adalah osis, jadi yaa kalian tahu lah.

Haechan menaiki panggung aula, menyiapkan mic dan sejenisnya.

Musik pun dimulai.

Had a perfect picture in my head
With you in the most beautiful dress

Matanya memejam, membayangkan bagaimana jika dirinya ada di posisi itu. Atau, bagaimana jika dia membuat Orang yang dia cintai berada di posisi itu.

I look happy as ever
How did I let u go again

Haechan membuka matanya, menatap Somi yang juga menatapnya. Tangannya menggenggam mic dengan erat.

Now I'm standing alone in the rain
Like the kinda movie that we used to hate

Semua orang terpaku, terbawa suasana. Suara Haechan yang hangat dan manis membuat mereka terpukau.

Wish I could take back the time
But I know this time it's real

Kepalanya menunduk, menghayati lagu yang ia bawakan. Lalu menatap ke depan, ke arah Orang yang ia sayangi.

Hate that I'm singing this song
I hate that I have to be strong

She Is My Ex |HAECHAN|Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang