Well, Hello.

1.5K 105 32
                                    

Prolog

Seseorang dengan santunnya datang, mengetuk pintu yang telah lama ditutup, membuka perlahan hingga menemukan celah untuk menetap. Namun, semua itu tidak dilalui dengan mudah. Adakalanya badai yang sama menakutkan bak tornado datang menghantui, namun hal itu tak menggetarkan niatnya untuk memasuki fase baru. Salahkah melihat dirinya sebagai manusia biasa yang bisa saja jatuh hati? Bahkan seorang penjahat sekalipun masih pantas mendapatkannya. Ini hanya tentang membiasakan waktu.

Seorang pria usia tengah kembali dalam dunia nya dan menciptakan suasana baru dalam hidup. Atas pengalaman yang pernah ia lalui, berharap sesuatu yang lebih baik akan datang. Ia hanya butuh membuktikannya pada dirinya sendiri dan orang lain bahwa waktu menjawab harapnya selama ini dan tentu saja, jangan lupakan bagian bahwa dirinya hanya manusia biasa.

🔴Seoul, Korea.

Juli, 2020.

Musim panas tahun ini masih ditandai dengan sibuknya jadwal yang sebelumnya sempat tertunda. Kegiatan yang melibatkan banyak orang seperti shooting drama, shooting film, project brand, hingga tapping dengan stasiun televisi nasional. Hal itu tetap berlaku bagi seorang Song Joong Ki. Sejak ia memutuskan kembali dalam dunia perfilman dan drama, melalui agensi baru nya HiStori DYNC, dirinya mengumumkan akan kembali dengan film baru berjudul Space Sweepers. Hal ini tentu saja menjadi berita baik bagi penggemar setianya.

Sinar matahari masuk dengan baik melalui celah-celah jendela yang lumayan besar, gordennya terbuka otomatis membuat ia terbangun perlahan. Jam dinding menunjukkan pukul 06.00.

"Astaga, aku kesiangan."

Baginya pukul 06.00 termasuk kesiangan. Bukan tanpa alasan, dirinya hari ini punya janji untuk berolahraga dengan teman se-agensi nya, Yang Kyung Won. Ia sudah janji akan melakukannya bersama. Tanpa banyak persiapan, hanya membasuh muka bantal seadanya dan meminum air putih dirasa cukup. Lalu, dikalungkannya masker dan topi, segera mengambil kunci mobil berharap kunci yang  di raihnya itu berada di parkiran paling belakang agar tidak menambah kerjaannya. Hari ini pegawai yang bekerja belum datang karena biasanya baru datang pukul 07.30 pagi. Hanya menyisakan seorang bibi menjaga rumahnya yang mewah.

Ia menggenggam ponsel dan mengetik nama seseorang disana.

"eoddiseo, hyung?" tanya nya tergesa-gesa di dalam mobil.

"eoh, segeralah ke kantor, aku menunggumu disini." Nada nya terdengar sedikit seram tapi ia tahu hyung-nya bahwa itu hanyalah sebuah candaan.

"Ya, baiklah."  ia menutupnya dan pergi meninggalkan rumah.

Sesampainya, ia tak lupa menyapa staf agensi di lantai satu dan menemui hyung nya itu. Cuaca tampak sempurna diluar.

"Yang ditunggu datang juga, gajja..." Yang Kyung Won nampak bahagia hari ini terlihat dari ukiran senyumnya.

Joongki dan Kyung Won mengambil sepeda lipat dari basement, mulai melajukan sepeda lipatnya. Topi hitam adidas dengan celana pendek dan kaos putih polos menyempurnakan penampilan casual nya namun tetap terlihat sporty. Mereka berdua harus tetap memakai masker selagi berolahraga, berjaga-jaga ada fans yang melihat mereka berdua.

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.
Hi, I'm YOUR HAPPINESSWhere stories live. Discover now