1. Pasien sultan

837 179 76
                                    


Jakarta Hospital, 2022

Rumah sakit, hal pertama ketika mendengar rumah sakit pasti tempat dimana orang-orang yang sakit berkumpul dan berusaha untuk sembuh dengan pengobatan yang diberikan oleh dokter. Terkadang rasa sakit mereka sudah tidak bisa tertolong hingga sudah biasa bagi Rumah sakit menjadi saksi meninggalnya orang-orang yang sudah berjuang melawan penyakit nya.

Rumah sakit bukan hanya tempat untuk para pasien, tetapi juga untuk para tenaga medis yang setiap detik, menit, jam dan hari selalu disibukan dengan para pasien yang membutuhkan jasa mereka. Rumah sakit tentu saja bukanlah rumah sakit jika Pasien dan tenaga medis tidak saling melengkapi untuk sama-sama berusaha dan berjuang demi keselamatan dan juga kesembuhan.

Setiap dokter yang bekerja dibidangnya masing-masing pasti sudah memiliki passion sejak dulu tentang pekerjaan yang mereka ambil, biasanya dokter akan bekerja keras menujukkan hasil pendidikan kedokteran nya selama ini untuk bisa menjalani pekerjaan mereka dengan profesional.

Tapi Lain hal nya dengan seorang dokter bernama Anya Hilary Baskoro, Dokter spesialis kandungan yang masih tergolong muda itu sejak dulu merasa bahwa dokter bukanlah suatu bidang pekerjaan yang memiliki passion bekerjanya.

Anya Hilary Baskoro Lahir dari keluarga terpandang dimana hampir seluruh keluarganya memiliki gelar Doctor , Ayahnya seorang spesialis dokter bedah yang namanya sudah sangat dihormati dan disegani oleh para juniornya di dunia medis ini. Saking begitu terhormat nya, Nama Baskoro yang terdapat didalam nama anaknya akan membuat siapapun paham betul jika Anya hilary baskoro bukanlah dokter muda sembarangan.

Anya lahir di Surabaya dan besar disan, hingga ketika ia mulai memasuki bangku kuliah, Anya dikirim oleh keluarganya untuk kuliah di fakultas kedokteran yang berada di salah satu universitas ternama di singapore. Disana anya belajar selama 5 tahun penuh hingga ia akhirnya pulang ke Indonesia setelah menyelesaikan pendidikan nya disana dan membawa gelar sarjana kedokteran.

Anya bukanlah tipe anak penurut, wanita itu pada awalnya menolak usulan ayahnya tentang dia yang disuruh untuk mengambil gelar kedokteran disingapore, anya selalu beralasan bahwa dia tidak memiliki passion dibidang tersebut, Namun ayahnya tetap memaksanya dengan alasan bahwa anya memiliki potensi besar untuk menerusi keahlian mendiang ibunya yang merupakan seorang dokter kandungan.

Ayahnya tau jika putrinya tidak bodoh, seorang Anya Hilary baskoro memiliki kemampuan dan kepintaran yang memang sudah turun menurun dari gen keluarga nya. Buktinya Kakak laki-lakinya kini sukses bekerja sebagai dokter spesialis bedah jantung di salah satu rumah sakit USA dan membuat ayahnya sangat bangga.

Karena anya tidak suka mengulur waktu maka ia pada akhirnya menuruti semua keinginan ayahnya dan dia kini berakhir menjadi seorang dokter kandungan kurang lebih sudah 4 tahun dia bekerja dibidang ini di Salah satu rumah sakit swasta jakarta Selatan.

"Mas bay, lo jangan kebiasaan deh minum jus durian gue lagi tanpa izin!"

Wanita bertubuh mungil yang ditutupi oleh jas dokter putihnya itu mulai menduduki tubuhnya disalah satu kursi kantin yang saat ini juga ditempati oleh dua pria yang duduk berhadapan dengannya. Tak lupa tangannya saat ini berusaha mengocok segelas jus durian yang baru 5 menit dia tinggal ke toilet udah pengen abis aja.

"Emang kenapa sih ay? Kan cuma mau nyobain dikit"

"Dikit-dikit diabisin!"

"Bukan diabisin, itu cuma keterusan", balas pria berwajah imut itu dengan wajah santainya.

"Tau ah! Gue sebel banget sama lo mas, udah tau belinya antri mulu, nanti yang ada ob yang gue suruh ngeluh lagi soal antrinya"

"Tinggal selipin 20rb di kantongnya juga anteng tuh ob ay", sahut seorang pria berkulit coklat yang memiliki logat jawanya yang khas.

Euthanasia ✔Where stories live. Discover now