Perubahan

867 113 7
                                    

Semenjak 2 hari yang lalu Keysa menerima tantangan Putra. Setelah itu pun, saat Keysa pulang sekolah, ia akan menghabiskan waktunya di kamar bersama buku yang dipegangnya.

Keysa memiliki 4 hari les privat dalam seminggu, ketika ada beberapa materi yang tak dimengertinya ia akan langsung mencari penjelasan di youtube. Dunia semakin modern.

Seperti siang ini, setelah pulang dari sekolah,  ia hanya membuka sepatunya tapi tidak seragamnya, ia langsung duduk di meja belajarnya dan belajar.

"Sayang, makan dulu gih" tegur mamanya, sambil berjalan masuk kamar Keysa dengan membawa mapan berisi makanan.

"Bentar ma" balas Keysa tanpa mengalihkan perhatiannya. Mamanya pun beranjak keluar, karna tak ingin menganggu konsentrasi Keysa.

Tangannya dengan lincah menulis beberapa rumus dan mulai mengerjakan soal matematika yang ada.

Ternyata otak gue encer juga.

Ucap Keysa dalam hatinya.

Meski terkadang rasa malas menderainya, Keysa selalu berusaha menekan rasa malasnya.

Matanya yang sering terkantuk kini perlahan mulai menghilang.

Ting...

Semangat.
Aku sudah mencintaimu.

Bunyi tertanda pesan masuk, membuat Keysa segera mengambil ponselnya.

Ganggu banget, mau lo cinta atau ngak gue ngak peduli.

Ucap Keysa dalam hatinya. Ia langsung mematikan ponselnya agar tak digangu oleh cowok ber hoddie hitam itu.

Kryuukkkk...kryukkk...kryukkk..

Bunyi perut yang meminta makan tak membuat Keysa beranjak dari meja belajarnya.

"Meong....." Vabiola datang dan langsung menggaruk-garuk kaki Keysa berharap digendong.

"Maaf ya vab, aku lagi ngak bisa diganggu" balas Keysa tanpa melihat ke arah Vabiola.

Namun, Vabiola terus menggaruk- garuk kaki Keysa, membuat sang empunya kaki merasa terganggu.

"VABIOLA, AKU UDAH BILANG AKU NGAK BISA DIGANGGU" bentak Keysa dengan wajah garang.

Hal itu membuat Vabiola langsung menjauh dari Keysa. Tetapi Keysa tak memedulikan Vabiola, ia kembali memfokuskan dirinya pada buku yang berada di depannya.

Maaf vab, aku lagi usaha buat ngalahin tuh cowok ngeselin.

*****

Akibat semalam ia menghabiskan waktu untuk belajar hingga jam 2, membuat Keysa bangun telat, pagi ini Keysa tak sempat sarapan, bahkan semalam ia tak memakan sesuap nasi yang sudah disediakan mamanya.

"Sarapan dulu sayang!" Teriak mama Keysa saat melihat Putrinya, yang berlari terburu- buru keluar rumah.

"Maaf ma, aku ngak pamit sama mama, aku udah telat, sarapannya di sekolah aja ma" balas Keysa sedikit berteriak.

Keysa cepar berjalan keluar halaman rumahnya, ia berjalan menuju halte, dan menunggu angkot.

Tak butuh berapa lama, sebuah angkot pun muncul, Keysa langsung menumpang angkot itud dan beranjak menuju sekolah.

Issshhh, pake acara ditutup lagi gerbangnya.

Ucap Keysa resah dalam hatinya, yag melihat gerbang sekolah yang kini sudah tertutup.

Bakal rugi gue kaloh ngak ikut pelajaran pagi ini.

Di depan gerbang pun sudah ada pak edwar dan satpam sekolah mereka.

V A B I O L A (COMPLETE)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang