32 - Confess

907 105 11
                                    

- happy reading -

Kylie duduk di sofa dengan camilan di sebelahnya. Kykie menonton televisi dengan nyaman dan tenang, bibi yang ada di rumahnya juga baru selesai belanja.

drtt...drtt

Kylie mengambil ponselnya yang ada di meja lalu mengernyit saat tertera nama Haechan di layar ponselnya.

•••

📞 Haechan, kenapa?

📞 Ah Kylie, ini Taeyong

📞 Ah yaaa, kenapa oppa?

📞 Jadi Jaehyun sakit di apartnya, orang tuanya ada di luar negeri. Kita ada jadwal latihan dan kemungkinan sampai malam, manajer hyung juga ada rapat agensi. Kita nggak tau mau minta tolong ke siapa lagi, jadi cuman kamu

📞 Masih sakit?

📞 Iya demamnya naik lagi semalam waktu doyoung cek. Jadi bisa kamu kesana buat temenin sama bawain makan siang? password apartnya habis ini biar dikirim Haechan

📞 Boleh, aku siap-siap dulu oppa. Haechan suruh langsung kirim password apart sama alamat apartnya ya

📞 Iya, terima kasih banget Kylie. Oh iya, kata nyonya Jung, Jaehyun kalo sakit manja banget Ky. Dia ngedusel mulu sama ibunya, jadi kalo dia minta peluk kasih aja dulu sebagai ganti ibunya. Aku udah bilang juga kok ke mama Jung katanya nggak papa, kamunya gak papa Ky?

📞 Gak papa kok, oppa

📞 Terima kasih dan maaf merepotkan, Kylie

📞 Tidak apa-apa oppa

📞 Arasseo, see you later Ky

📞 Iya oppa

BIP!

•••

Kylie mematikan televisinya lalu beranjak untuk membuatkan makan siang. Kylie menjepit rambutnya lalu mulai mengolah bahan makanan yang ada di rumahnya. Sekitar 1 jam kemudian, akhirnya makan siang untuk Jaehyun sudah selesai. Kylie menaruh makanannya di tempat makan yang bisa tetap menjaga suhu agar tetap hangat.

Kylie segera menuju kamarnya untuk mengganti bajunya dan bersiap-siap. Kylie menggunakan celana high waist dan kaos yang dilapisi jaket. Kylie make up tipis lalu langsung mengambil masker dan tasnya.

Setelah bersiap-siap, Kylie langsung turun dan menuju mobil tidak lupa membawa makanannya.

"Pak, kalau Haera unnie kesini bilang aja saya lagi keluar." ucap Kylie ketika melewati gerbang rumahnya.

"Siap non."

Kylie tersenyum lalu melihat maps untuk sampai di apartemen Jaehyun. Kylie menjalankan mobilnya menuju apartemen Jaehyun dengan sedikit cepat agar Jaehyun bisa segera makan siang.

Sekitar 1 jam setengah kemudian, Kylie sampai di basement gedung apartemen Jaehyun. Kylie memakai topi dan maskernya lalu membawa makanan tadi menuju unit Jaehyun. Setelah menemukan unit Jaehyun, Kylie langsung saja memasukkan password unit Jaehyun dan masuk ke dalam apartemen Jaehyun.

Kylie mengunci pintu lalu menaruh tas, melepas topi dan maskernya. Kylie menaruh makanannya di pantry lalu mencuci tangannya.

Ia menuju ruangan yang ia yakini sebagai kamar Jaehyun. Kylie mengetuk dan membuka pintu kamar Jaehyun perlahan. Ia melihat Jaehyun yang sedang tertidur pulas dengan beberapa obat di nakasnya.

Kylie mendekat dan menempelkan punggung tangannya di dahi Jaehyun. Jaehyun membuka matanya perlahan lalu sedikit terkejut ketika melihat Kylie di depannya.

IDOL [ On Going ]Место, где живут истории. Откройте их для себя