Jenis-jenis Cerita Misteri

2.2K 248 26
                                    

Jenis-jenis Cerita Misteri
Pemateri: rachmahwahyu


° ° ° ° ° ° ° ° ° ° ° ° ° ° °

Pada chapter sebelumnya kita sudah membahas perbedaan antara genre horor, misteri dan thriller. Kali ini kita akan memperdalam materi dari genre misteri. Kenapa misteri dulu? Karena itu genre yang paling dikuasai Kajur. Materi tentang horor dan thriller akan dibagikan oleh tutor yang lainya, ya. 😁

Ciri utama dalam genre misteri adalah adanya tokoh detektif yang berusaha mengungkap misteri yang ada. Genre ini punya beberapa jenis lho Gaes. Ada yang sudah tahu atau baru dengar sekarang?
Silakan disimak.

Ada lima jenis cerita misteri, yaitu:

1. WHODUNIT
Whodunit ini sepertinya jenis cerita detektif yang sering banget dipakai banyak penulis. Singkatan dari who do it? Jenis cerita yang mencari siapa pelaku dan misteri yang terjadi. Ini jenis cerita yang klasik dan kurasa kalian semua tahu.

Contoh: Sherlock Holmes, Poirot, Miss Maple, Kosasih-Gozali Series, dan lain-lain. Dilatasi Waktu karya Rachmahwahyu (promo dikit 🤭🤭🤭).

2. HARBOILED
Harboiled ini jenis cerita yang keras. Penuh intrik dan politik. Biasanya berhubungan dengan mafia. Polisi sering digambarkan sebagai tokoh yang korup, lalu sang tokoh utama yang menegakkan kebenaran. Semacam campuran dengan action, ada perkelahian dan aksi kejar-kejaran. Tokoh utamanya biasanya adalah seorang detektif partikelir. Ceritanya tidak berfokus pada kasusnya namun lebih pada kisah mafianya.

Contoh: Metropolis karya Windry Ramadina. Kalian tahu nggak kalau kak Windry juga nulis misteri? Saya juga kaget karena penulis satu ini sudah terkenal dengan cerita romance-nya. Bacalah jika kepo. No spoiler.

3. COZY MYSTERY
Misteri yang ringan. Enggak ada kekerasan bahkan kadang enggak ada pembunuhan. Misteri yang terlihat sepele tapi menarik untuk diusut.

Contoh: Anime Hyouka dan Jurnalota karya Rachmahwahyu (promo lagi ya wkwkwkwk). Ceritanya tentang anak-anak SMA yang mencari tahu bagaimana cara di flashdisk bisa hilang, siapa yang merusak Mading dan hal-hal sederhana lainnya.

4. INVERTED
Kalau Whodunit tentang siapa yang melakukan, Interved adalah tentang bagaimana hal itu bisa dilakukan. Biasanya nih si pelaku sudah terungkap, cuma kita dipancing untuk berpikir bagaimana cara dia bisa melakukan itu.

Contoh: Salah satu cerita di CMB ada seorang pencuri yang dibayar untuk mencuri sebuah berlian. Kita diceritakan dari sisi si pencuri jadi kita sudah tahu siapa pelakunya, namun kita disuruh menebak bagaimana triknya.

5. LOCKED ROOM MISTERI
Pasti sudah tahu kan yang satu ini? Kayaknya ini yang paling terkenal.

Intinya tentang sebuah kejahatan yang mustahil dilakukan. Mayat ditemukan di sebuah ruangan yang terkunci tapi dia enggak bunuh diri. Detective Conan biasanya sering bahas cerita ini.

Kasus yang dianggap sebagai urban Legend Locked Room Mystery di dunia nyata adalah kasus Isidore Fink. Ini kisah nyata yang benar-benar pernah terjadi di Kota New York beberapa tahun silam. Tanggal 9 Maret 1929 sekitar pukul 22.15. Dia adalah seorang pengusaha laundry dan baru pulang dari mengantarkan laudry kepada pelanggannya. Lima belas menit berselang, tetangganya mendengar keributan. Karena takut dia meminta tolong pada polisi yang kebetulan sedang patroli.

Polisi menemukan bahwa rumah dalam keadaan terkunci dari dalam. Namun ada ventilasi yang bisa dilewati anak kecil. Polisi meminta bantuan seorang anak untuk masuk lewat sana dan membuka pintu. Fink ditemukan tewas dengan luka pada tangan dan pada dadanya.

Awalnya Fink diduga bunuh diri. Namun tak ditemukan senjata pembunuhnya di dalam ruangan itu. Sementara bekas tembakan pada lengannya terdapat luka bakar yang artinya ditembak dari jarak dekat. Kasus ini kabarnya masih belum terungkap sampai sekarang.

Jika kalian ingin tahu bagaimana hipotesis saya tentang kasus ini baca Dilatasi Waktu versi cetak ya. Ada tambahan chapter tentang kasus ini di sana. (Sudah hentikan promosinya, wkwkwkwk).

Nah, cukup sampai di sini materi tentang jenis-jenis cerita misteri. Tentang plot twist yang saya janjikan kemarin akan saya sampaikan pada chapter selanjutnya.

° ° ° ° ° ° ° ° ° ° ° ° ° ° °

Btw, Jumat ini ada kelas umum lagi, nih. Bintang tamunya adalah Kak andhyrama. Materinya tentang Teknik Menulis Misteri ala Kak Andhyrama. Yuk ayuk segera daftar. Kuota terbatas untuk dua puluh orang saja. Persyaratan pendaftaran cek di IG @hmt_thewwg.

 Persyaratan pendaftaran cek di IG @hmt_thewwg

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.
Jurusan HMTK The WWGWhere stories live. Discover now