Ddraig

2.1K 168 18
                                    

Keesokan harinya, Naruto terbangun karena jeritan Asia.

Segera dia berlari ke kamar Asia.

Membuka pintu kamar Asia, Naruto menemukan adiknya itu sedang memegang ekor rubah dengan mata yang tidak percaya.

Tidak melihat Naruto datang, Asia yang masih menatap ekor putih didepannya dengan tidak percaya.

" Sebenarnya aku lupa memberitahu sesuatu " kata Naruto sambil menggaruk-garuk kepalanya.

Lalu Naruto menjelaskan keseluruhan cerita yaitu bahwa mereka adalah salah satu dari Yokai rubah.

Kebohongan yang Naruto ucapkan sangat realistis membuat Asia yang mendengar cerita Naruto percaya.

Setelah itu Naruto membawa Asia keruang makan.

Di sana mereka berusaha bisa melihat ada dua orang yang sedang duduk di depan meja makan.

" Ah, Asia perkenalkan ini bibimu dan sepupu jauhmu " kata Naruto.

" Hai, namaku Kunou dan ini ibuku " kata Kunou sambil menunjuk ibunya.

Mendengar itu Asia segera menangis kembali yang segera Yasaka peluk.

" Benar, kita sekarang keluarga disini " kata Yasaka sambil mengusap-usap punggung Asia.

Asia awalnya sangat senang karena dia bisa menemukan kakaknya lalu sekarang dia sangat senang bisa menemui sisa keluarganya.

Setelah sarapan, Asia yang masih bingung dibawa Yasaka dan Kunou pergi meninggalkan Naruto sendirian.

Melihat itu Naruto juga pergi ke tempat tinggal sementara Issei.

Disana Naruto segera memanggilnya Issei untuk berlatih.

Karena ini hari libur maka dia bisa berlatih seharian bersama Naruto.

Lalu Naruto mengeluarkan sebuah botol yang Naruto berikan kepada Issei.

" Coba kau minum itu " kata Naruto sambil menunjuk botol yang Naruto beri.

Issei melihat botol gelas itu secara cermat.

" Aku tidak berpikir untuk  meracunimu " kata Naruto sambil menggelengkan kepalanya.

Lalu Issei yang malu segera membuka isi botol itu.

Segera energi yang sangat kuat keluar dari dalam botol itu yang menyebabkan Yokai yang berjarak 5 meter merasakannya.

Setelah itu Issei segera meminum isi botol itu.

" Apa perasaanmu ? " Tanya Naruto.

" Aku merasakan tubuhku penuh energi " kata Issei.

Lalu Naruto meminta Issei untuk bermeditasi untuk menyerap energi yang berada di dalam tubuhnya.

Naruto tidak tahu bahwa Ddraig sudah terbangun sejak kejadian Asia diculik oleh malaikat jatuh.

Ddraig yang sudah bangun tidak menghubungi Issei karena dia merasa ingin tahu kejadian selanjutnya.

Sekarang Ddraig yang berada didalam tubuh Issei terkejut karena Naruto yang menjadi guru pemegangnya memiliki energi yang kuat.

Pertama kali bertemu dengan Naruto Ddraig bisa mengatakan bahwa dia bisa mengalahkan setan menengah ke atas.

Dan sekarang Ddraig bingung karena Naruto bisa memiliki kekuatan yang sangat besar yang menyaingi dirinya dalam waktu yang pendek.

Juga Ddraig terkejut karena Naruto memiliki botol yang berisi energi netral yang sangat besar.

Minecraft system in another worldWhere stories live. Discover now