PART 64

4 2 0
                                    

Sementara Rasya dan Gia yang mencari-cari keberadaan Cassandra pun akhirnya bertemu juga. Mereka melihat Cassandra sedang mengobrol dengan seorang cewek seumuran dengannya. Mereka pun menghampiri Cassandra.

"Cassandra..." panggil Rasya.

Cassandra menoleh kearah Rasya,Oca pun juga ikut menoleh.

"Kenapa?" jawab Cassandra dengan cuek.

"Lo dari mana?Gue cariin lo tapi baru ketemu sekarang." ucap Rasya.

"Apa urusannya sama lo." tindas Cassandra.

"Heh,bicara yang sopan.Rasya aja bicara sopan tapi lo bicara kurang ajar." kesal Gia dengan membela Rasya.

"Eh,kenapa jadi lo yang nyolot?Ngajak berantem lo hah?" kesal Cassandra.

"Udah ah... ngapain ribut disini. Mending kita pulang sekarang." ajak Rasya.

"Hmmm... kalian siapa ya?" tanya Oca tiba-tiba pada Rasya dan juga Gia.

"Eh iya,kenalin gue Rasya dan ini temen gue namanya Gia." ucap Rasya sambil memajukan tangannya guna bersalaman pada Oca.

"Oh,gue Oca." jawab Oca sambil menyalami tangan Rasya.

Cassandra geram dengan tingkah laku Oca. Ia segera melepas salaman antara Rasya dan Oca.

"Udah.Gue pulang sendiri.Gue mau jalan sama Oca,ayo Ca." ajak Cassandra sambil menggeret tangan Oca dengan kasar.

Oca hanya bisa diam dan menuruti kemauan Cassandra. Sedangkan Rasya dan Gia hanya bisa melihat tingkah Cassandra yang memaksa Oca ikut dengannya sambil menggelengkan kepala dan menebah dadanya.

"Gitu banget sih si Cassandra.Kasar..." ucap Gia pelan.

"Emang gitu,apalagi kalo dirumah." jawab Rasya.

"Kita jalan dulu yuk Sya nenangin pikir.Gue bosen nggak ada Arka." ucap Gia dengan wajah sedihnya.

"Ya elah,gitu aja kok udah sedih sih haha.Hmmm kalo gitu kita senang-senang aja yuk." ajak Rasya.

"Kemana?" tanya Gia.

"Kemana ya?Hmmm... gimana kalo kita ke pantai." ucap Rasya.

"Emang ada deket sini?" tanya Gia yang begitu sangat penasaran.

"Enggak haha." goda Rasya.

"Lo mah gitu,makan aja yuk.Laper gue." ucap Gia.

"Makan muluk pikiran lo.Ya udah let's go basecamp haha." lanjut Rasya.

"Let's go dong haha." tambah Gia.

Mereka pergi dengan membawa mobil Gia untuk menuju basecamp nya yakni restoran yang biasa ia tempati untuk bersantai. Sampai di restoran,Rasya seperti biasa berjalan mendahului Gia dan memilih duduk di tempat biasanya.

"Pesen apa Gi?" tanya Rasya.

"Samain aja." jawab Gia.

"Gue nggak makan Gi,gue pesen minum aja." ucap Rasya.

"Udah,pokok samain aja." ucap Gia.

"Ya udah gue pesenin dulu." lanjut Rasya.

Kemudian ia memanggil pelayan restoran itu dan memesan dua minuman sama dengan rasa yang sama juga. Setelah itu pelayan restoran pergi dari tempat Rasya untuk segera menyiapkan pesanan minuman milik Rasya dan Gia. Tak lama,pelayan restoran itu datang dengan membawa dua gelas minuman yang dipesan Rasya tadi. Setelah itu,pelayan restoran pergi dari hadapan Rasya juga Gia untuk melanjutkan pekerjaannya yang belum dikerjakannya didapur.

Harta Tahta RasyaWhere stories live. Discover now