Bab I: Kerajaan Lelembut

8 0 0
                                    


Sehari sebelum perayaan hari ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember. Air laut di pantai kota Pelabuhan Ratu di Indonesia menjadi lebih dingin karena bulan Desember adalah musim hujan. Sebuah acara penting akan terjadi di kerajaan Lelembut.

Kerajaan Lelembut adalah sebuah kerajaan laut di dasar Samudera Hindia yang dibangun oleh Tethys, seorang Titan laut kelas super bersama anak-anaknya. Titan adalah malaikat generasi awal yang mempunyai tubuh asli dua kali lebih besar dari malaikat biasa.

Tethys. Titaness Lautan. Malaikat kelas A tipe Super. Elemen Air, Angin dan Cahaya. Wanita 15,000 tahun. Anggota Legion Keibuan pimpinan Aurora. Bagian dari tentara malaikat penghulu Malaikat Uriel Luna. Mampu memancarkan aura pendeteksi sejauh 200 meter di udara dan 40 meter ke dalam bumi. Mampu memberikan aura perlindungan 200 cm. Anak ke 17 dari Titan Ouranos dan Gaia. Istri dari Titan Oceanos dan Cain pembunuh manusia pertama. Ibu dari Amfitrit, Methis, Nyi Roro Kidul, Nyi Blorong dan 6,000 Nymph atau Lelembut.

Tethys adalah ibu dari Amfitrit, istri dari Malaikat Pemimpin Agung Lautan Poseidon. Di Indonesia, Tethys mendapat julukan Kanjeng Ratu Kidul atau Ratu Pantai Selatan yang juga adalah ibu dari Ratu Nyi Roro Kidul dan Nyi Blorong. Sedangkan ratu Nyi Roro Kidul adalah penguasa kerajaan Lelembut saat ini. Lalu Pelabuhan Ratu adalah kota yang dinamakan untuk menghormati Kanjeng Ratu Kidul atau Tethys.

Melihat Tethys dan anak-anaknya tidak pernah ikut berperang dalam kedua perang Titan maka penghulu Malaikat Uriel Luna atas seijin Bapa Pencipta mengirim Tethys dan anak-anaknya untuk membantu Adam mengurus lautan di Bumi.

Sebelum dibentuk menjadi Bumi maka daerah di sekitarnya adalah samudera raya. Samudera raya ini sudah ditinggali oleh roh dan malaikat. Pada awal hari Khairos ketiga atau seribu tahun manusia ketiga, Bapa Pencipta memisahkan Air Atas menjadi cakrawala atau langit dan Air Bawah menjadi dua bagian yaitu lautan dan daratan. Lautan menjadi kekuasaan roh dan malaikat sedangkan daratan akan diberikan kepada mahkluk ciptaan baru Bapa Pencipta.

Setelah Bumi dan segala isinya jadi maka akhirnya Bapa Pencipta menciptakan Adam dan Eve yang serupa dengan gambaran-Nya dan menaruh mereka di dalam taman Eden. Akhirnya Adam dan Eve jatuh kedalam dosa sehingga keduanya diusir dari taman Edendan hidup menderita.

Kemudian Shen Long dan Lucifer menyerang taman Eden dan Surga, sejak saat itu Tethys dan keturunannya menghindari Poseidon yang membantu Lucifer majikannya. Setelah perang Malaikat Besar kedua, Tethys akhirnya menikah kembali dengan Cain, anak Adam dan mempunyai keturunan yang baru.

Tepat 2326 tahun setelah penciptaan manusia Adam atau sekitar 5780 tahun yang lalu, Bapa Pencipta murka dengan kejahatan kehidupan manusia dan malaikat yang diciptakan-Nya. Bapa Pencipta membuat permukaan Bumi, Merkurius maupun Venus bergerak sehingga terjadi kenaikan permukaan air laut dan menjadi air bah yang bergerak ke darat. 

Bapa Pencipta juga membuka tingkap-tingkap langit sehingga terjadi hujan lebat untuk pertama kali di Bumi, Merkurius maupun Venus. Hujan terus menerus selama empat puluh hari empat puluh malam. Setelah hujan berhenti, air baru surut 370 hari kemudian.

Semua makhluk yang hidup di daratan dan yang dapat terbang di udara, mereka yang tidak sempat berlindung dari air bah mati karena hanyut. Lalu hanya sebagian kecil Demigods, Nephilim, Makhluk terkutuk, Raksasa dan Naga yang tersisa.

Mereka semua adalah yang sempat bersembunyi di dalam taman Eden, di dalam perut Bumi tempat kerajaan Shen Long atau disebut Neraka Bawah Bumi, gua-gua dibawah Bumi dan sebagian di dalam laut wilayah spiritual kerajaan Lucifer dan Tartarus Venus yang bisa selamat. Sisanya yang tidak sempat bersembunyi semua ikut mati binasa. Jadi hanya makhluk yang hidup di dalam air dapat tetap hidup normal.

Angels Battle 3 SupernaturalWhere stories live. Discover now