7

4.1K 870 98
                                    

Setelah pencarian informasi dari Jendral Jeffry tadi pagi, Renjun segera pergi ke kediaman keluarga George yang saat ini di urus oleh satu laki-laki tua

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Setelah pencarian informasi dari Jendral Jeffry tadi pagi, Renjun segera pergi ke kediaman keluarga George yang saat ini di urus oleh satu laki-laki tua .
konon katanya mendiang Ratu Renjun tidak pernah menyambangi rumah kelahiran nya itu pasca meninggalnya seluruh anggota keluarga nya, itu lah yang membuat seorang lelaki tua kini terkejut atas kedatangan Ratu yang mulai berjalan mendekatinya

"salam Yang Mulia.." lelaki tua menunduk hormat

Renjun tersenyum dan mengangguk "anda mengurusnya dengan baik" ujar Renjun seakan ia pernah tinggal disana .

"tentu.. saya akan merawat tempat ini selama saya hidup Yang Mulia.. dan setelah saya meninggal, istana ini akan saya serahkan wewenang nya kepada anda kembali" jawab nya

"terimakasih banyak" Renjun tersenyum

"sebenarnya kedatangan ku kesini adalah untuk menanyakan sesuatu yang mungkin anda tahu tentang keluarga kami" lanjut Renjun

merasa Ratu memiliki beberapa bahasan, lelaki tua membawa Renjun ke sebuah tempat yang lebih nyaman .
menikmati teh dan roti untuk menemani perbincangan mereka

"jadi apa yang ingin anda pertanyakan Yang Mulia.."

Renjun masih menatap lukisan yang menampakkan keluarga bahagia dengan banyak nya anggota . dan tentu nya ada sosok yang sangat mirip dengan dirinya di lukisan itu..

"apa.. pernah ada lahir bayi kembar di keluarga ini?" tanya Renjun yang sukses membuat lelaki tua itu mulai tak berani bersitatap dengan dirinya

"katakan saja yang sebenarnya terjadi, lagipula apa yang akan terjadi jika aku mengetahui nya.." Renjun meyakinkan

lelaki tua akhirnya membuka fakta dan mulai menceritakan apa yang terjadi

"jadi dahulu kehamilan kembar itu sangat lah langka, sehingga membuat beberapa orang beranggapan itu adalah kesialan yang diberikan oleh Tuhan.. Kerajaan pun pada masa pemerintahan Raja Jerrick I menegaskan bahwa jika ada lahir anak kembar salah satunya harus diserahkan pada istana dan mereka akan membunuh anak itu,
dikarenakan orang orang percaya bahwa anak kembar itu memiliki buruk dan baik, jika anak nomor 1 memiliki kekuatan maka anak nomor 2 memiliki kelemahan yang membuatnya mudah dilenyapkan. atas itulah Tuan Yeol menyingkirkan satu bayi yang diyakini nya lemah, dan merawat bayi yang ia anggap kuat .
Tuan Yeol menyerahkan bayi itu pada pedagang china yang mungkin saat ini kembaran anda masih hidup dibelahan dunia yang lain, dibanding melihat anak nya dibunuh oleh istana.. Tuan Yeol lebih rela anak nya tetap hidup melalui tangan orang lain" kisah yang mengalir begitu saja

membuat Renjun kini dibuat tersenyum remeh, ia terkekeh setelah mendengar cerita yang amat konyol didengar ini

"siapa nama orang china itu? setidaknya aku harus tahu marga nya.."

REIGN Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang